Beberapa hero Mobile Legends dirancang dengan mekanisme yang sangat kompleks. Pemain pemula sering kali mengalami kesulitan saat mencoba hero terkuat.
Hero tersulit di MLBB sebenarnya mampu menjadi andalan para pemain untuk push rank. Namun, untuk merebut kemenangan menggunakan hero tersebut, maka pemain perlu mengerti cara memaksimalkannya.
Memangnya, siapa saja hero tersulit yang ada di Mobile Legends? Untuk mengetahuinya, simaklah ulasan di bawah ini.
Fanny
Fanny adalah salah satu hero dengan mekanisme paling sulit di Mobile Legends. Hero assassin ini mengandalkan kabel untuk berpindah tempat dan melakukan serangan cepat. Pemain harus menguasai teknik “cable trick” untuk memaksimalkan mobilitas dan serangannya.
Pasalnya, kesalahan menggunakan kabel bisa berakibat fatal. Sebab, Fanny sangat rentan jika terperangkap di area terbuka tanpa mobilitas yang cukup. Pemula yang baru memulai sebaiknya menghindari hero ini.
Ling
Ling adalah hero assassin dengan kemampuan untuk melompat dari dinding ke dinding. Itu memberikan tingkat mobilitas hero yang sangat tinggi.
Namun, untuk mengoptimalkan potensinya, pemain harus menguasai penggunaan skill dengan tepat dan strategi matang. Refleks cepat sangat dibutuhkan untuk menghindari serangan balik lawan.
Penggunaan skill yang salah atau terlambat bisa berakibat buruk bagi tim. Itu tentu membuatnya menjadi hero yang sangat menantang untuk dimainkan.
Gusion
Hero Gusion merupakan mage assassin yang terkenal dengan burst damage tinggi. Ia bisa lebih cepat mengeluarkan skill.
Pemain harus cepat dalam memutuskan skill mana yang harus digunakan. Sebab, Gusion MLBB sangat rentan jika melakukan kesalahan dalam serangan.
Menguasai kombinasi skill Gusion membutuhkan waktu, karena pemain harus bisa bergerak cepat untuk menghindari serangan lawan.
Hal itu perlu dilakukan sambil tetap memberikan damage yang besar. Kecepatan berpikir dan refleks yang sangat tinggi adalah kunci menggunakan Gusion.
Kagura
Kagura adalah hero dengan payung unik untuk menyerang musuh dari jarak jauh. Pemain yang mengendalikan Kagura harus menguasai cara memanipulasi posisi payung.
Pemain juga bisa memanfaatkan skill-nya untuk melakukan serangan yang efektif. Kombinasi skill kompleks dan pemahaman posisi yang tepat membuat Kagura menjadi hero sulit.
Benedetta
Benedetta adalah hero assassin dengan kemampuan mobilitas tinggi. Skill itu memungkinkan pemain untuk bergerak cepat dan menghindari serangan.
Namun, untuk mengoptimalkan penggunaan skill Benedetta, pemain harus bisa memprediksi gerakan musuh. Hal itu akan sangat membantu dalam melakukan serangan dengan tepat waktu.
Penggunaan skill yang salah dapat membuat Benedetta rentan terhadap serangan balik. Selain itu, mekanisme penggunaan skill Benedetta MLBB yang memerlukan timing dan positioning tepat menjadikannya hero sulit.
Beatrix
Beatrix adalah marksman yang memiliki berbagai senjata dengan cara penggunaan berbeda. Untuk memainkan Beatrix dengan efektif, pemain harus bisa beradaptasi dengan cepat.
Pemain juga perlu menguasai setiap senjata, karena memiliki kekuatan dan kegunaan yang berbeda-beda. Keputusan yang tepat mengenai pemilihan senjata sangat penting. Terutama untuk memaksimalkan output damage Beatrix.
Kimmy
Kimmy adalah hero yang memadukan peran mage dan marksman. Itu memungkinkan pemain untuk menyerang sambil bergerak.
Namun, Kimmy memiliki mekanisme unik, di mana pemain harus membidik secara manual saat menyerang. Ini membuatnya sangat sulit dimainkan, terutama bagi pemula yang belum terbiasa penargetan.
Selena
Selena adalah hero dengan kemampuan stun yang sangat kuat. Nah, untuk memanfaatkan potensi penuhnya, pemain harus menguasai timing penggunaan skill yang sangat tepat.
Kombinasi skill yang cepat dan presisi tinggi sangat diperlukan. Hal itu agar Selena MLBB bisa memberikan kontribusi besar dalam pertandingan.
Penggunaan skill dengan tidak tepat bisa membuat hero tersulit ini menjadi sasaran empuk bagi lawan. Sebab, Ia sangat rentan jika gagal dalam mengunci musuh dengan skill stun-nya.
Wanwan
Wanwan adalah marksman yang memerlukan pengaktifan ultimate terlebih dahulu sebelum menyerang. Untuk memaksimalkan potensinya, pemain harus menguasai timing dan positioning yang tepat.
Kesalahan dalam penggunaan ultimate atau positioning bisa membuat Wanwan sangat mudah dikalahkan. Terutama jika lawan bisa menghindari serangan atau mengejar Wanwan.
Hanzo
Hero Hanzo menjadi salah satu yang tersulit dengan mekanisme unik. Ia dia bisa menyembunyikan tubuh aslinya saat menggunakan skill.
Perubahan tersebut membuatnya sulit ditangkap oleh musuh. Namun, itu menuntut pemain untuk berhati-hati dalam menggunakan ultimate-nya.
Hanzo sangat bergantung pada posisi dan pengambilan keputusan yang cermat. Sebab, kesalahan dalam memilih waktu atau tempat untuk bersembunyi bisa membuatnya mudah dikalahkan.
FAQ
Mengapa hero-hero ini dianggap sulit?
Hero-hero ini memiliki mekanisme permainan yang kompleks. Mereka juga memerlukan kecepatan tangan, presisi, dan penguasaan skill yang tinggi.
Apakah pemula bisa belajar menggunakan hero ini?
Meski mungkin, sangat disarankan bagi pemula untuk memilih hero dengan tingkat kesulitan lebih rendah. Sehingga, pemain akan merasa nyaman dengan mekanisme permainan.
Nah, itulah ulasan mengenai daftar hero tersulit di Mobile Legends yang bisa dijadikan panduan pemain. Segera miliki berbagai skin, senjata, hingga item limited edition lainnya dengan top up ML termurah di UniPin.
Dapatkan berbagai ulasan terbaru dan menarik mengenai game favoritmu hanya di UniPin.