back to top
indonesia flag
united-states
Saturday, April 19, 2025
indonesia flag

Indonesia

united-states

English

HomeGenshin ImpactAmber Genshin Impact: Personality, Skill, dan Material

Amber Genshin Impact: Personality, Skill, dan Material

Amber menjadi karakter Genshin Impact yang memiliki skill menarik, tetapi Ia tidak se-popular rekan lainnya. Meski begitu, Ia adalah salah satu karakter ikonik yang berasal dari Mondstadt.

Sebagai salah satu karakter pertama yang bisa dimainkan, Amber Genshin Impact seringkali diabaikan oleh pemain. Hal itu karena dianggap kurang kuat jika dibandingkan dengan karakter lainnya.

Namun, dengan pemahaman yang tepat tentang kemampuannya dan cara menggunakannya, Amber sebenarnya memiliki potensi besar. Memangnya, seperti apa kepribadian Amber, skill, serta material yang diperlukan untuk meningkatkan performanya? Untuk mengetahuinya, simaklah ulasan di bawah ini.

Amber-Genshin-Impact-Personality,-Skill,-dan-Material-Wallpaper-4K

Personality

Amber dikenal sebagai karakter yang memiliki kepribadian sangat ceria, penuh semangat, dan gigih. Ia merupakan satu-satunya anggota Outrider dari Knights of Favonius, yakni sebuah posisi yang membutuhkan ketekunan dan keterampilan tinggi.

Walau posisinya tersebut tidak lagi populer, Amber dengan bangga menjalankan tugasnya dengan penuh tanggung jawab. Ia selalu berusaha menjaga keamanan Mondstadt dengan dedikasi yang tidak goyah.

Meski sering kali dianggap remeh oleh beberapa warga Mondstadt. Kepribadiannya yang optimis dan pantang menyerah membuatnya menjadi karakter yang dicintai pemain.

Sebagai karakter dengan latar belakang keluarga yang memiliki koneksi erat dengan Knights of Favonius, Amber tumbuh dengan disiplin tinggi. Ia mewarisi semangat kakeknya yang juga merupakan anggota Knights.

Selain itu, Amber dikenal sebagai karakter yang sangat gigih dalam mengejar tujuannya. Ia bahkan memiliki kebiasaan mencatat segala sesuatu dalam jurnal pribadinya sebagai bentuk latihan dan refleksi diri. Kombinasi semangat, keceriaan, dan ketekunan ini membuat Amber Genshin Impact menjadi salah satu karakter yang sangat menarik.

Amber-Genshin-Impact-Personality,-Skill,-dan-Material-Wallpaper-HD

Skill

Amber adalah pengguna bow dengan elemen Pyro, yang artinya Ia mampu memberikan serangan berbasis api yang sangat berguna. Terutama dalam mengatasi musuh-musuh tertentu. Amber memiliki tiga kemampuan utama yang perlu diperhatikan: Sharpshooter, Explosive Puppet (Baron Bunny), dan Fiery Rain.

Sharpshooter adalah skill dasar Amber yang dibagi menjadi tiga jenis: Normal Attack, Charged Attack, dan Plunging Attack. Dengan Normal Attack, Amber dapat menembakkan hingga lima serangan panah berturut-turut.

Charged Attack memungkinkan Amber untuk menembakkan panah dengan elemen Pyro yang memberikan damage besar pada musuh. Saat diisi penuh, panah tersebut akan menyebabkan ledakan elemen Pyro yang memberikan damage tambahan.

Amber-Genshin-Impact-Personality,-Skill,-dan-Material-Wallpaper

Sementara itu, Plunging Attack adalah serangan yang dilakukan saat Amber melompat dari ketinggian dan menembakkan panah ke arah tanah. Itu memberikan damage area kepada musuh di bawahnya.

Selain itu, ada Explosive Puppet (Baron Bunny) yang menjadi salah satu kemampuan unik Amber. Ia akan menempatkan boneka bernama Baron Bunny di medan perang yang akan menarik perhatian musuh.

Setelah durasinya habis atau saat dipicu oleh serangan Amber, boneka ini akan meledak dan memberikan Pyro Damage area yang cukup besar. Skill ini tidak hanya efektif dalam menyerang musuh, tetapi juga dapat digunakan untuk mengontrol kerumunan atau mengalihkan perhatian mereka dari Amber dan timnya.

Fiery Rain adalah Elemental Burst atau skill pamungkas Amber. Ia akan menembakkan serangkaian panah ke udara yang kemudian jatuh ke bumi. Hal itu menciptakan hujan panah yang memberikan Pyro Damage besar dalam area luas.

Hal tersebut adalah skill yang sangat berguna ketika menghadapi banyak musuh sekaligus. Sebab, damage yang dihasilkan bisa sangat besar, terutama jika diimbangi dengan peningkatan pada talenta atau gear Amber.

Material untuk Ascension dan Talent

  • Agnidus Agate (Fragmen, Potongan, Chunk, dan Batu Permata) – Material ini bisa didapatkan dari bos berunsur Pyro seperti Pyro Regisvine atau Primo Geovishap.
  • Small Lamp Grass – Tumbuhan ini dapat ditemukan di malam hari di wilayah Mondstadt, terutama di sekitar Wolvendom dan Whispering Woods.
  • Insignia (Recruit’s Insignia, Sergeant’s Insignia, Lieutenant’s Insignia) – Material ini dijatuhkan oleh musuh-musuh tipe Fatui, terutama dari skirmisher atau agen Fatui yang tersebar di seluruh Teyvat.
  • Teachings of Freedom, Guide to Freedom, dan Philosophies of Freedom – Diperoleh dari Domain Forsaken Rift di Mondstadt pada hari Senin, Kamis, dan Minggu.

Selain material untuk ascension, Amber juga membutuhkan material spesifik untuk meningkatkan talenta atau skill-nya. Ini termasuk material yang sama seperti Freedom Books dan Insignia dari Fatui, serta item langka seperti Dvalin’s Sigh. Itu hanya bisa diperoleh setelah melawan bos mingguan Dvalin (Stormterror).

Nah, itulah ulasan mengenai Amber Genshin Impact yang bisa dijadikan panduan pemain pemula. Segera miliki berbagai senjata, skin, hingga item limited edition lainnya dengan top up Genshin Impact di UniPin.

Dapatkan berbagai ulasan terbaru dan menarik mengenai game favoritmu hanya di UniPin.

Top Up di UniPin

Popular Articles

Daftar Quest di Archon Genshin Impact Paling Lengkap 2025

Quest Archon di Genshin Impact menjadi sebuah inti dari cerita utama dalam permainan. Setiap wilayah di Teyvat dipimpin seorang Archon yang memiliki pengaruh besar...