back to top
indonesia flag
united-states
Saturday, April 19, 2025
indonesia flag

Indonesia

united-states

English

HomeMobile LegendsApa itu Draft Pick di Ranked Mobile Legends? Ini Guidenya!

Apa itu Draft Pick di Ranked Mobile Legends? Ini Guidenya!

Tak semua pemain Mobile Legends memahami konsep Draft Pick dalam game. Padahal, itu merupakan hal yang sangat penting untuk dipahami pemain.

Bermain Mobile Legends bukan hanya tentang pertarungan sengit dan aksi hero yang memukau. Namun, ada juga tentang strategi dan kecerdasan dalam memilih hero.

Untuk meraih kemenangan saat push rank ML, maka Draft Pick berperan penting. Konsep tersebut menjadi elemen krusial dalam pertarungan Ranked dan turnamen besar seperti MPL dan MCL.

Lalu, apa itu sebenarnya draft pick Mobile Legends dan bagaimana caranya? Untuk mengetahuinya, simaklah ulasan di bawah ini.

Apa-itu-Draft-Pick-di-Ranked-Mobile-Legends-Ini-Guidenya

Apa itu Draft Pick?

Draft Pick ML adalah fase seleksi hero sebelum pertandingan. Di saat itulah, para tim secara bergiliran memilih dan melarang hero yang akan digunakan.

Di mode Ranked, Draft Pick tersedia mulai dari Epic ke atas. Namun, di mode Custom dan Vs. AI, serta turnamen besar, maka mode ini selalu hadir.

Adapun tujuan dari konsep ini adalah untuk meningkatkan variasi hero Mobile Legends yang digunakan. Selain itu, bisa juga menguji kemampuan adaptasi pemain dan menghadirkan elemen strategi yang lebih kompleks saat battle.

Apa-itu-Draft-Pick-di-Ranked-Mobile-Legends-Ini-Guidenya-wallpaper-HD

Tahapan Draft Pick

Banning

Dimulai dengan momen menegangkan, di mana setiap tim dapat melarang hingga 6 hero. Biasanya, hero ML yang kuat, populer, atau counter tim menjadi target utama ban.

Picking

Inilah saatnya menunjukkan strategi! Tim bergiliran memilih hero yang ingin digunakan dengan urutan tertentu. Pemain pertama memiliki keuntungan memilih hero yang diincar. Namun, tim selanjutnya dapat membalas dengan strategi counter pick yang cerdas.

Last Chance

Di detik-detik terakhir sebelum pertempuran dimulai, tim memiliki kesempatan 30 detik untuk menukar hero pilihan mereka. Ini adalah momen krusial untuk menyesuaikan strategi berdasarkan susunan tim lawan yang telah terlihat.

Apa-itu-Draft-Pick-di-Ranked-Mobile-Legends-Ini-Guidenya-wallpaper

Strategi Menguasai Draft Pick

Buatlah Prioritas Hero

Pilih 3 hero andalan yang dikuasai dengan baik dan memiliki potensi besar untuk menang. Hal ini akan menghemat waktu saat fase Picking.

Ban Hero yang Mengancam

Kenali hero yang dapat mendominasi pertandingan atau menjadi counter tim. Ban hero-hero tersebut untuk melumpuhkan strategi lawan.

Amankan Core yang Kuat

Pilih hero core yang tidak di-ban dan memiliki performa mematikan. Jika memungkinkan, lakukan swap hero untuk mendapatkan core yang diincar.

Analisis Susunan dan Strategi

Perhatikan komposisi tim lawan dan strategi yang mungkin mereka gunakan. Gunakan informasi ini untuk memilih hero yang tepat dan melengkapi tim.

Nah, itulah ulasan mengenai draft pick Mobile Legends sebagai panduan pemain pemula. Segera miliki berbagai skin, senjata, hingga item lainnya dengan top up ML di UniPin.

Dapatkan berbagai ulasan terbaru dan menarik mengenai game favoritmu hanya di UniPin Blog.

Top Up di UniPin

Popular Articles

Apa itu MCGG Advance Server dan Cara Ikutnya 2025

Magic Chess Go Go (MCGG) menyediakan Advance Server untuk pemain mencoba fitur dan konten baru. Hal itu bisa dinikmati para pemain untuk mengetahui berbagai...