Revamp Hanzo di Mobile Legends 2025 memberikan pemain semangat untuk berkompetisi. Perubahan tersebut disambut antusias para pemain yang ingin push rank di S35.
Hanzo, si Akuma Ninja di Mobile Legends telah mengalami revamp signifikan yang dirilis pada 13 Februari 2025. Pembaruan ini bertujuan untuk meningkatkan daya tarik dan efektivitasnya sebagai hero jungle.
Sebelumnya, Hanzo ML menerima banyak kritik karena performanya yang kurang mengesankan dalam pertandingan. Melalui perubahan ini, diharapkan Hanzo bisa bersaing lebih baik di META.
Memangnya, seperti apa revamp yang dihadirkan Mobile Legends pada hero Hanzo? Untuk mengetahuinya, simaklah ulasan di bawah ini.
Revamp yang Didapatkan Hanzo MLBB 2025
Passive Skill: Ame no Habakiri
Serangan dasar dan skill hero Hanzo kini meninggalkan marking. Tanda ini disebut Dark Ninjutsu yang akan ada pada musuh. Marking ini dapat terakumulasi hingga lima kali. Setiap stack berkontribusi pada peningkatan damage dan efek penyembuhan dari skill-skill Hanzo.
Skill 1: Ninjutsu: Demon Feast
Skill ini hanya dapat diaktifkan ketika stack Dark Ninjutsu sudah penuh. Ninjutsu: Demon Feast memberikan damage hebat kepada hero musuh dan dapat menyembuhkan Hanzo saat mengonsumsi creep.
Selain itu, saat digunakan pada objektif seperti Turtle atau Lord, skill 1 Hanzo akan memberikan True Damage. Hal itu menjadikannya sangat berbahaya di fase objektif.
Skill 2: Ninjutsu: Dark Mist
Hanzo bisa meluncur cepat ke arah target yang bisa meningkatkan kecepatan gerak. Ini juga bisa memperlambat musuh di lane-nya. Ini tidak hanya memberi mobilitas yang tepat, tetapi juga memungkinkan Hanzo untuk mengejar atau melarikan diri.
Ultimate Skill: Kinjutsu: Pinnacle Ninja
Dalam wujud ultimate, Hanzo meninggalkan tubuh fisiknya dan menjadi tidak dapat ditargetkan. Dalam keadaan ini, Ia mendapatkan peningkatan kecepatan gerak dan serangan. Skill baru yang tersedia selama mode ini meliputi sebagai berikut.
- Forbidden Ninjutsu: Soul Snatch: Memberikan damage berdasarkan tumpukan pasif.
- Forbidden Ninjutsu: Black Mist: Mengakibatkan efek airborne pada musuh sambil mengumpulkan tumpukan pasif.
Peningkatan visual pada skill juga membuat gameplay menjadi lebih menarik. Grafis yang diperbarui memberikan pengalaman bermain lebih dinamis.
Apakah Makin Tinggi Damage-nya?
Tentu saja! Revamp ini memberikan Hanzo potensi damage yang jauh lebih tinggi. Mekanika baru memungkinkannya melakukan burst damage yang lebih besar melalui kombinasi skill.
Skill Ninjutsu: Demon Feast dan ultimate baru memungkinkan Hanzo untuk memaksimalkan output damage-nya. Khususnya, saat menggunakan stack Dark Ninjutsu secara efektif.
Dalam testing di MLBB Advance Server, Hanzo telah menunjukkan kemampuannya untuk mengalahkan hero lain, seperti Layla. Ia bisa mengalahkan hero Layla dalam waktu singkat dengan menggunakan kombinasi serangan. Itu membuktikan peningkatan substansial dalam damage yang bisa dihasilkan.
Beberapa data menunjukkan bahwa Hanzo bisa mencapai burst damage lebih dari 3000 dalam keadaan optimal. Hal itu menjadikannya salah satu hero dengan damage tertinggi di META S35.
FAQ
Apa saja perubahan utama dalam skill Hanzo?
Skill Hanzo kini berfokus pada pengumpulan stack Dark Ninjutsu yang meningkatkan damage dan skill healer.
Apakah Hanzo lebih layak digunakan dalam permainan kompetitif setelah revamp?
Dengan perbaikan mekanika dan potensi damage lebih besar, Hanzo lebih menarik sebagai hero jungle serta bisa kembali ke META yang lebih kuat.
Nah, itulah ulasan mengenai revamp Hanzo MLBB 2025 yang bisa dijadikan panduan pemain. Segera miliki berbagai skin, senjata, hingga item limited edition lainnya dengan top up MLBB murah di UniPin.
Dapatkan berbagai ulasan terbaru dan menarik mengenai game favoritmu hanya di UniPin.