indonesia flag
united-states
Sunday, February 9, 2025
indonesia flag

Indonesia

united-states

English

HomeHonkai: Star RailHonkai: Star Rail Versi 3.0 - Rebanner Karakter hingga Fitur Baru

Honkai: Star Rail Versi 3.0 – Rebanner Karakter hingga Fitur Baru

Honkai: Star Rail versi 3.0 yang berjudul “Paean of Era Nova,” telah resmi dirilis pada 15 Januari 2025. Pembaruan ini menawarkan dunia baru yang menakjubkan dengan sebutan sebagai Amphoreus.

Update Honkai Star Rail 3.0 menghadirkan berbagai fitur dan tambahan karakter. Tak lupa pula mekanisme gameplay menarik yang menjadi salah satu terbesar dalam seri ini.

Memangnya, apa saja update yang ada di Honkai Star Rail 3.0 dan siapa karakter barunya? Untuk mengetahuinya, simaklah ulasan di bawah ini.

Serba-Serbi-Honkai-Star-Rail-3.0-Rebanner-Karakter-hingga-Fitur-Baru-Wallpaper-HD

Dunia Baru: Amphoreus

Dalam pembaruan ini, pemain akan menjelajahi dunia baru, yakni Amphoreus, di mana penduduk lokal menyembah Titan. Cerita di dunia ini menampilkan konflik tragis yang menggugah rasa ingin tahu pemain.

Alur Cerita yang Berkembang

Cerita di Amphoreus akan dibagi menjadi beberapa bagian. Hal itu akan dirilis secara bertahap dari versi 3.0 hingga 3.7. Setiap bagian akan menambah kedalaman narasi.

Serba-Serbi-Honkai-Star-Rail-3.0-Rebanner-Karakter-hingga-Fitur-Baru

Karakter Baru yang Menarik

  • The Herta: Karakter Honkai Star Rail ini memiliki peran sebagai support. Keahliannya dapat meningkatkan serangan tim dan memberikan keunggulan strategis saat battle.
  • Aglaea: Dikenal memiliki serangan sangat kuat, Aglaea dapat mengatasi musuh dengan efisien berkat kemampuan area serangannya.
  • Remembrance MC: Memiliki keahlian unik yang memungkinkan fleksibilitas dalam strategi tim, menjadikannya pilihan menarik untuk beragam situasi.

Serba-Serbi-Honkai-Star-Rail-3.0-Rebanner-Karakter-hingga-Fitur-Baru-Wallpaper-4K

Daftar Rebanner Karakter

Fase 1

  • The Herta
  • Lingsha
  • Feixiao
  • Jade

Fase 2

  • Aglaea
  • Boothill
  • Robin
  • Silver Wolf

Fitur Baru HSR 3.0

Flying Amphora

Item ini meningkatkan kecepatan bergerak sementara di area Amphoreus. Ini sangat membantu saat menjelajahi dunia baru yang luas.

Trailblaze Power & Immersifier

Batas maksimal Trailblaze Power kini dinaikkan dari 240 menjadi 300. Penambahan ini memberikan keleluasaan lebih bagi pemain untuk menjelajahi dan bertarung.

Akses Material Upgrade yang Dipermudah

Dengan akses mudah ke Calyx, Stagnant Shadow, dan Cavern of Corrosion dari menu utama, pemain dapat memaksimalkan pengembangan karakter mereka.

Gadget Penemu Chest

Fitur ini membantu pemain menemukan Chest yang belum dibuka. Hal ini penting bagi pemain yang ingin mengumpulkan item dan memperbarui peralatan.

Leveling Guide

Panduan leveling membantu pemain merencanakan pengembangan karakter dengan lebih sistematis. Itu memungkinkan pemain memaksimalkan potensi karakter mereka.

FAQ

Apa itu Honkai: Star Rail 3.0?

Ini adalah pembaruan besar untuk game Honkai: Star Rail yang memperkenalkan dunia baru, karakter, dan mekanisme gameplay.

Kapan update ini dirilis?

Update dirilis pada 15 Januari 2025.

Di platform mana game ini tersedia?

Game ini dapat dimainkan di Android, iOS, PlayStation 5, dan PC melalui Epic Games Store.

Nah, itulah ulasan mengenai Honkai Star Rail 3.0 yang bisa dijadikan panduan pemain pemula. Segera miliki berbagai skin, senjata, hingga item limited edition lainnya dengan top up Honkai Star Rail termurah di UniPin.

Dapatkan berbagai ulasan terbaru mengenai game favoritmu hanya di UniPin.

Top Up di UniPin

Popular Articles

Top Up Oneiric Shards di UniPin dan Bayar di Alfamart, Dapatkan Bonus 15,000 UC

Hai, Sahabat UniPin All Aboard: The Herta "Para penulis dari Intelligentsia Guild mau memberiku gelar tambahan. Semacam 'Herta Prime' untuk membedakan aku dari boneka-bonekaku. Dangkal sekali....