back to top
indonesia flag
united-states
Sunday, April 20, 2025
indonesia flag

Indonesia

united-states

English

HomeBlack Myth: WukongIngin Main Black Myth: Wukong? Inilah Beginner Tips Paling Lengkap!

Ingin Main Black Myth: Wukong? Inilah Beginner Tips Paling Lengkap!

Black Myth: Wukong menjadi salah satu game cross platform yang sedang ramai. Memang game ini memiliki tantangan an story line yang sangat menarik untuk dijelajahi para pemain.

Game Black Myth: Wukong sendiri terinspirasi dari mitologi Tiongkok yang menawarkan pengalaman bermain dengan sistem khas. Game PS yang tersedia di Steam ini juga menyajikan mekanika pertarungan yang kompleks.

Namun, bagaimana memahami system permainan, pertarungan, hingga pengembangan karakter game Black Myth Wukong? Untuk mengetahuinya, simaklah ulasan di bawah ini.

Main-Black-Myth-Wukong-Beginner-Tips-Wallpaper

Memahami Sistem Permainan

Black Myth: Wukong adalah game aksi-petualangan yang mengikuti struktur linear. Pemain akan bergerak dari satu checkpoint ke checkpoint lainnya.

Dalam permainan ini, fokus utamanya adalah menghadapi bos dan musuh yang semakin kuat. Tidak ada sistem grinding yang memaksa pemain untuk mengulang-ulang misi. Namun, game Black Myth Wukong lebih berfokus pada skill saat bertarung melawan musuh mitologi Tiongkok, terutama Yaoguai.

Mengingat gameplay yang linear ini, sangat penting untuk memahami setiap checkpoint. Lalu, fokus memahami bagaimana melawan musuh yang ada di sepanjang perjalanan pemain.

Main-Black-Myth-Wukong-Beginner-Tips-Wallpaper-HD

Upgrade Karakter

Upgrade karakter adalah kunci untuk menghadapi tantangan yang semakin berat. Setiap kali naik level, pemain akan mendapatkan 1 Spark yang dapat digunakan untuk meningkatkan kemampuan karakter.

Dengan lebih dari 300 upgrade yang tersedia, penting untuk memilih peningkatan sesuai dengan gaya bermain. Jika diperlukan, jangan ragu untuk mengganti skill di kuil untuk menyesuaikan dengan kebutuhan pertarungan. Upgrade yang bijak akan membantu pemain dalam menghadapi musuh dan bos yang lebih kuat.

Eksplorasi dan Pencarian

Eksplorasi merupakan bagian penting dari Black Myth: Wukong, meski game ini tidak sepenuhnya open-world. Jelajahi setiap area tersembunyi untuk menemukan item kuat dan upgrade yang berguna.

Perhatikan jalur samping di antara shrine checkpoint, karena sering kali ada peti berharga yang bisa ditemukan. Jangan lupa untuk kembali ke area yang sudah dilewati. Sebab, bisa saja ada item baru yang bisa diakses. Eksplorasi yang teliti dapat memberikan keuntungan tambahan dan membantu pemain dalam perjalanan.

Main-Black-Myth-Wukong-Beginner-Tips

Pertarungan di Black Myth: Wukong

Pertarungan dalam Black Myth: Wukong memerlukan keterampilan dan strategi. Pertama-tama, kuasai Heavy Attack dan variasinya.

Setiap stance memiliki Heavy Attack yang berbeda yang dapat digunakan untuk memberikan damage besar pada musuh. Selain itu, Light Attack berguna untuk membangun Focus. Hal itu bisa digunakan untuk melakukan serangan khusus yang lebih kuat.

Selalu perhatikan Wisp hijau yang dapat menyembuhkan dan memberikan Will untuk mendukung pertarungan. Jangan ragu untuk memanfaatkan spell yang tersedia untuk melumpuhkan musuh.

Selain itu, ada fitur menarik dalam permainan ini, yakni kemampuan transformasi. Fitur tersebut memungkinkan pemain untuk mengubah gaya bertarung sesuai dengan situasi. Transformasi ini dapat memberikan keunggulan strategis dalam pertarungan melawan berbagai jenis musuh.

Tips Bermain Black Myth Wukong

Gunakan sistem fast travel antar shrine yang sudah dikunjungi. Ini akan menghemat waktu pemain dan memungkinkan untuk kembali ke area penting dengan cepat.

Jangan ragu untuk melarikan diri dari musuh yang terlalu kuat, terutama jika pemain merasa tidak siap untuk bertarung. Selain itu, perhatikan efek unik dari setiap gear yang ditemukan serta set bonus-nya. Hal ini dapat memberikan keuntungan strategis dalam pertarungan.

Nah, itulah ulasan mengenai panduan beginner Black Myth Wukong yang bisa dijadikan panduan pemula. Segera miliki dan mainkan game Black Myth Wukong dengan top up Steam di UniPin.

Dapatkan berbagai ulasan terbaru dan menarik mengenai game favoritmu hanya di UniPin.

Top Up di UniPin

Popular Articles

Selalu Cuan di UniPin! Diskon UniPin Voucher & Steam Credits hingga 22K

Hi Sahabat UniPin,  Imlek makin cuan dengan promo dari UniPin! Dapatkan diskon UniPin Voucher dan Steam Credits hingga 22 Ribu cuma di UniPin Flagship Store...