back to top
indonesia flag
united-states
Saturday, April 19, 2025
indonesia flag

Indonesia

united-states

English

HomeMobile LegendsIni Dia Commander untuk Naik Rank Cepat di Magic Chess

Ini Dia Commander untuk Naik Rank Cepat di Magic Chess

Magic Chess itu seru banget, kan? Nah, buat kamu yang pengen naik peringkat, pilihlah commander yang tepat! Pilihan commander yang pas bakal bantu kamu bangun kekuatan tim yang mantap untuk menang.

Nah, kali ini, UniPin bakal bahas soal commander paling keren buat naik peringkat di Magic Chess. Penasaran sama siapa aja mereka? Langsung aja simak terus artikel ini sampai habis, ya!

Apa Itu Magic Chess Mobile Legends?

Magic Chess Mobile Legends merupakan sebuah mode permainan seru dalam Mobile Legends yang menggabungkan dua dunia yang berbeda: Auto Chess dan Mobile Legends.

Di mode ini, kamu akan mengumpulkan hero-hero dari Mobile Legends untuk membentuk timmu sendiri. 

Setelah itu, timmu akan bertarung melawan tim lawan. Namun, yang menariknya adalah kamu harus pintar-pintar mengumpulkan hero dengan kombinasi yang pas agar bisa menang dalam pertarungan.

Kapan Magic Chess di Mobile Legends Dirilis?

Magic Chess Mobile Legends diperkenalkan pada 23 Agustus 2019. Mode permainan ini langsung mencuri hati para gamer dan segera menjadi favorit di antara berbagai mode permainan Mobile Legends yang ada.

Untuk memainkan Magic Chess, cukup buka bagian Arcade di dalam game Mobile Legends kamu. Kamu akan langsung terjun ke dalam dunia strategi yang seru dan penuh tantangan!

Pemilihan Commander Terbaik untuk Naik Rank Magic Chess

Magic Chess, ya itu dia mode unik di Mobile Legends yang gabungin dua gaya game populer: 

Autochess dan Mobile Legends. Nah, di mode ini, kita harus membentuk tim dengan hero-heroes dari Mobile Legends buat lawan tim lawan.

Nah, yang bakal bantu kita menang itu disebut Commander. Tiap Commander punya kemampuan khusus yang bisa bantu banget tim kita menang.

Gak cuma itu, pilih Commander yang pas dengan gaya main dan strategi kamu itu kuncinya buat menang. Yuk, simak beberapa rekomendasi Commander terbaik di Magic Chess!

Baca Juga : Item Counter Chou di Mobile Legends: Bikin Serangan Jadi Nggak Nyerah!

Ling

commander magic chess terbaik

Ling ini salah satu yang terbaik di Magic Chess. Dia juga Commander pertama di sini, loh. Dia bisa panggil Divine Phoenix, tingkatkan serangan hero tim, dan kasih buff tambahan. Cocok buat yang suka serangan cepat dan damage besar.

Layla

commander magic chess terbaik

Layla punya skill yang bisa kasih damage gede ke musuh. Dia juga bisa ganggu formasi musuh sama lindungi hero utama kamu.

Chou

commander magic chess terbaik

Chou ini fleksibel banget. Dia punya kemampuan buat nge-increase critical damage dan attack speed timnya. Juga punya skill pasif yang bisa stun musuh.

Rya

commander magic chess terbaik

Nah, Rya punya skill yang bisa tambah Synergy dalam tim. Jadi, bisa bikin strategi tim jadi lebih kuat.

Baca Juga : 6 Item Counter Mage Mobile Legends, Wajib Tahu!

Eva

commander magic chess terbaik

Eva, meski keliatan imut, punya kemampuan yang bisa memberikan keuntungan besar buat tim. Dia bisa kasih damage tambahan sama kontrol musuh.

Buss

commander magic chess terbaik

Buss cocok buat yang mau cepet kuat dan dominasi pertempuran. Dia bisa tambahin gold dan experience hero, plus punya potensi critical chance yang tinggi.

Mavis

commander magic chess terbaik

Mavis cocok buat yang mau fokus bertahan. Dia punya kemampuan buat regenerasi HP dan bertahan lebih lama di pertempuran.

Tips Memilih Commander Magic Chess

  1. Sesuaikan dengan gaya mainmu. Agresif atau bertahan?
  2. Perhatikan kombinasi hero yang kamu punya.
  3. Pahami betul skill Commander yang kamu pilih.

Jadi, itu dia beberapa Commander terbaik di Magic Chess yang bisa bantu kamu menang. Semoga bermanfaat buat naikin rank!

Jangan lupa Top Up Mobile Legends hanya di UniPin sekarang juga pastinya lebih aman, nyaman, mudah, dan terpercaya!

Top Up di UniPin

Popular Articles

Apa itu MCGG Advance Server dan Cara Ikutnya 2025

Magic Chess Go Go (MCGG) menyediakan Advance Server untuk pemain mencoba fitur dan konten baru. Hal itu bisa dinikmati para pemain untuk mengetahui berbagai...