Free Fire Chaos merupakan mode baru menarik dan menantang yang dihadirkan Garena pada 2024. Mode ini menghadirkan berbagai event baru yang dapat membuat permainan menjadi lebih seru dan tidak terduga.
Mode Chaos Free Fire juga cocok untuk pemain yang ingin mencari pengalaman bermain battleground yang berbeda. Pasalnya, dalam update terbaru ini Garena memberikan mode Battle Royale (BR) atau Clash Squad (CS) menjadi lebih menantang serta seru.
Lalu, seperti apa keunikan dan keseruan dari fitur terbaru Free Fire yang dihadirkan Garena? Untuk mengetahuinya, simaklah ulasan di bawah ini.
Keunikan FF Chaos
Mode terbaru FF ini menghadirkan empat event ‘Chaos’ yang bisa dimainkan secara bersamaan di akhir round voting ke-empat. Event-event tersebut adalah sebagai berikut.
Chaos Zone
Area ini akan terus mengecil dan memberikan damage kepada pemain yang berada di dalamnya.
Chaos Airdrop
Airdrop di mode terbaru ini akan berisi senjata Free Fire dan perlengkapan yang lebih kuat dari biasanya.
Chaos Mushroom
Jamur FF yang dapat memberikan efek khusus jika pemain memakannya.
Chaos Vehicle
Kendaraan yang dapat memberikan efek khusus jika pemain ingin mengendarainya.
Pemain dapat memilih event mana yang ingin mereka mainkan. Namun, setiap event hanya akan berlangsung selama beberapa menit. Sehingga, pemain harus berhati-hati dalam memilih event yang tepat.
Cara Bermain Free Fire Chaos
- Login ke dalam Free Fire/Free Fire MAX
- Update game
- Unduh pembaruan aplikasi Free Fire
- Lengkapi semua file pendukung yang harus diunduh
- Tunggu pembaruan tanggal 29 Januari 2024.
Setelah game diupdate, pemain dapat memilih mode Free Fire Chaos pada menu utama. Pemain kemudian akan dibawa ke lobby, di mana mereka dapat memilih mode BR atau CS.
Hadiah Free Fire Chaos
Pemain yang berpartisipasi dalam mode Free Fire Chaos berkesempatan untuk mendapatkan berbagai hadiah gratis, seperti Bundle Inner Evil, emote, dan voice pack ‘Chaos’. Hadiah-hadiah tersebut bisa didapatkan dengan menyelesaikan misi-misi tertentu.
Kelebihan
- Menawarkan pengalaman bermain yang lebih menantang dan seru
- Menghadirkan berbagai event baru yang unik
- Memberikan berbagai hadiah gratis
Nah, itulah ulasan mengenai Free Fire Chaos yang bisa dijadikan panduan pemain pemula. Segera miliki berbagai senjata, skin, hingga item limited lainnya dengan melakukan top up FF di UniPin.
Dapatkan berbagai ulasan terbaru dan menarik mengenai game favoritmu hanya di UniPin Blog.