back to top
indonesia flag
united-states
Saturday, April 19, 2025
indonesia flag

Indonesia

united-states

English

HomeUndawnKenali 6 Karakter Undawn Garena Mulai dari Tips dan Kemampuannya!

Kenali 6 Karakter Undawn Garena Mulai dari Tips dan Kemampuannya!

Garena telah merilis game PvP dan PvE yang bertema zombie dengan survival yang menegangkan dan pastinya seru untuk dimainkan solo ataupun group. Adapun beberapa karakter Undawn Garena dimana bisa menjadi salah satu daya tarik sendiri untuk kamu mainkan seperti healer, assassin, hingga mechanic.

Undawn Garena ini menjadi salah satu game yang bisa membuatmu lebih berani lagi dalam mengeksplorasi dunia survival dengan serangan para zombie. Namun, untuk memaksimalkan hal tersebut pastinya kamu perlu mengenali beberapa karakter Undawan agar permainan kamu lebih maksimal lagi.

6 Karakter Undawn Garena

Di Undawan sendiri kamu perlu memahami untuk memilih karakter. Kamu akan menjadi bagian dari squad raven ini. Squad raven ini berisi 6 karakter Undawn Garena yang dimana memiliki keunikan, skill, serta hal lainnya yang bisa kamu manfaatkan.

Untuk mengenali lebih lanjut mengenai karakter Undawn di Garena. Yuk ikuti dan simak artikel dibawah ini ya!

1. Caine

karakter-undawn-caine

Caine Miller merupakan pemimpin dari Raven Shelter dimana ia akan memimpin barisan anggota dari Raven Squad. Tidak diragukan lagi Caine memiliki jiwa kepemimpinan yang baik sehingga dapat kamu manfaatkan dengan baik.

Sebelum menjadi pemimpin, Caine dahulunya adalah seorang Sherrif. Pastinya skill serta komposisinya sangat kuat dan lebih balance dibandingkan dengan yang lain.

2. Catherine

karakter-undawn-catherine

Salah satu karakter Undawn yang underated, Catherine bisa menjadi karakter yang paling berbahaya. Karena dia merupakan seorang sniper handal sekaligus menguasai beberapa perlengkapan senjata.

Dia sendiri merupakan instruktur pertempuran di medan perang melawan zombie. Sebelumnya, Catherine merupakan korps marinir dengan pangkat letnan. Jangan ragukan lagi apabila kamu ingin menggunakan sniper dengan ketingkatan survival yang tinggi. Catherine sangat cocok untuk hal tersebut.

3. Yevgeny

karakter-undawn-Yevgeny

Mantan korps, seorang mentor, dan tentara bayaran adalah satu kesatuan yang lengkap pada karakter Undawn yang satu ini. Yevgeny bisa menjadi karakter yang terbaik dalam segi survival serta serangan.

Yevgeny ini sangat cepat, gesit, dan tangkas meskipun tubuhnya yang kuat. Namun, dikaranekan dia seorang pembunuh bayaran. Jadi wajar saja karakter ini bisa menjadi penyelamat untukmu.

4. Tang

karakter-undawn-tang

Sang pemburu, tang merupakan salah satu karakter Undawn yang memiliki tingkat survival yang sangat tinggi. Selain itu, karakter yang satu ini juga memiliki kemampuna untuk melakukan tracking dan menyelinap ke area lawan.

Sebelumnya, Tang ini merupakan seoranga scavenger atau pemburu yang lihai di hutan. Karakter yang satu ini juga memiliki senjata andalan berupa crossbow untuk mematikan pergerakan musuh dan zombie.

5. Sherry

karakter-undawn-sherry

Salah satu healer atau medic yang sangat pro nan cantik ini bernama Sherry. Pastinya di game survival ini sangat penting kebutuhan obat, persediaan boosting maupun stamina sangat diperlukan. Shery bisa mengatasi segalanya disini.

Selain itu, karakter yang satu ini mudah untuk digunakan untuk kamu yang masih awam dalam bermain Undawn. Dahulunya Sherry sendiri merupakan idol atau penyanyi yang sangat terkenal. Namun, dikarenakan insiden zombie ini dia menjelma sebagai perawat yang bisa diandalkan.

6. Roman

karakter-undawn-roman

Karakter Undawn yang terakhir dan menjadi sosok yang paling penting di dalam Raven Squad dan kamu tidak boleh melewatkannya. Roman adalah seorang mekanik yang andal. Dia bisa memperbaiki peralatan, perlengkapan, hingga otomotof. Tidak usah diragukan lagi bakatnya, karena memang sebelumnya Roman ini merupakan atlit balap international.

Tidak hanya mekaniknya saja yang dapat diandalkan oleh Roman. Karakter yang satu ini juga tangkas dan bisa diandalkan apabila saat berperang terlebih lagi kalau karakter ini memiliki senjata khusus atau mobil yang dapat dimanfaatkan dengan baik untuk kabur ataupun hal lainnya.

Yup! itulah beberapa hal mengenai karakter Undawn Garena yang bisa kamu manfaatkan dengan baik. Download Undawn Garena sekarang juga! Semoga dengan adanya artikel ini bisa menjadi salah satu referensi untuk kamu dalam bermain Undawn serta pastinya bisa memaksimalkannya!

Jangan lupa juga untuk selalu melakukan Top Up Undawan hanya di UniPin sekarang juga. Karena di UniPin menyediakan berbagai macam manfaat lainnya mulai dari promo hingga diskon yang berlimpah!

Top Up di UniPin

Popular Articles

Top Up Unknown Cash PUBG Mobile dan Bayar di Indomaret, Tambah Rp2,000 GRATIS KitKat + Bonus s.d 15b UniPin Credits

Hai Sahabat UniPin, Winner Winner Chicken Dinner bareng UniPin! Top up Unknown Cash kamu di UniPin dan bayar di Indomaret, dapatkan KitKat Chocolate 2 Fingers Single...