Blade menjadi salah satu karakter Honkai Star Rail yang dapat diandalkan, terutama jika memiliki build terbaik. Dengan build terbaik, Ia bisa menjadi karakter yang mematikan dan menakutkan bagi musuh.
Blade Honkai Star Rail sendiri adalah seorang petarung lincah dengan spesialisasi memberikan damage Wind. Keunikan Blade terletak pada mekanisme “Charge” yang didapatkan saat HP-nya berkurang.
Makin banyak Charge yang terkumpul, makin besar pula damage serangan balasan untuk mengalahkan musuh. Hal tersebut tentunya bisa menjadi alasan pemain untuk menemukan build terbaik agar Blade makin terasa lebih menakutkan.
Lalu, seperti apa komposisi build Blade Honkai Star Rail yang paling gacor dan menakutkan? Untuk mengetahuinya, simaklah ulasan di bawah ini.
Komposisi Build Blade Honkai Star Rail Mematikan
Light Cone Terbaik – The Unreachable Side
Light Cone ini tidak hanya meningkatkan damage Blade secara keseluruhan, tetapi juga menambah peluang aktivasi serangan balasannya. Hal tersebut menjadi perpaduan sempurna untuk gaya bermain Blade yang terbilang agresif.
Set Relic Terbaik – Longevous Disciple
Set Relic ini dirancang khusus untuk karakter berbasis HP seperti Blade Honkai Star Rail. Longevous Disciple meningkatkan Max HP Blade dan memberinya tambahan Crit Rate saat HP-nya berkurang. Efek ini sangat cocok dengan mekanisme Charge milik Blade.
Set Planar Ornament Terbaik – Rutilent Arena
Set ini memberikan dorongan Speed dan Crit Damage yang signifikan. Tentunya makin memperkuat kemampuan Blade untuk melancarkan serangan cepat dan mematikan.
Prioritas
Saat memilih Relic, ada baiknya untuk prioritaskan meningkatkan Speed Blade terlebih dahulu, terutama jika pemain memasangkannya dengan Bronya. Idealnya, capailah Speed sekitar 121-136. Setelah itu, fokus pada peningkatan Crit Rate dan Damage, lalu diikuti HP%.
Dalam hal peningkatan skill, pemain bisa dahulukan Basic Attack karakter Blade. Kemudian, tingkatkan Talent dan Skill secara seimbang. Terakhir, fokus pada peningkatan Ultimate. Untuk Ascension Trace, ada baiknya prioritaskan A6 yang makin memperkuat serangan balasan Blade.
Material Ascendancy
Untuk memaksimalkan Blade, pemain membutuhkan material Ascendancy khusus. Material tersebut meliputi Immortal Scionette, Immortal Aeroblossom, Ascendant Debris, dan Lumintwig.
Pemain dapat meningkatkan Blade hingga level 80, tetapi perlu menggunakan material tertentu di fase berbeda. Hal tersebut dibutuhkan untuk melakukan Ascendancy dan meningkatkan batas levelnya.
Nah, itulah ulasan mengenai komposisi build Blade Honkai Star Rail paling gacor yang bisa dijadikan panduan pemain pemula. Segera miliki berbagai skin, senjata, hingga item limited edition lainnya dengan melakukan top up Honkai Star Rail di UniPin.
Dapatkan berbagai ulasan terbaru dan menarik mengenai game favoritmu hanya di UniPin Blog.