back to top
indonesia flag
united-states
Saturday, April 19, 2025
indonesia flag

Indonesia

united-states

English

HomeDunk City DynastyMengenal 5 Posisi Pemain Basket dari Game Dunk City Dynasty

Mengenal 5 Posisi Pemain Basket dari Game Dunk City Dynasty

Dunk City Dynasty tidak hanya sekadar game bermain bola basket biasa. Sebagai game yang sudah mendapatkan izin dari NBPA, mereka ternyata memberikan edukasi dalam gameplaynya.

Salah satunya adalah pengetahuan mengenai beragam posisi pemain basket di lapangan. Dunk City Dynasty menampilkan sejumlah posisi pemain yang disesuaikan dengan realitas lapangan.

Jika kamu ingin belajar mengenai olahraga basket, maka bermain game Dunk City Dynasty pilihan tepat. Untuk lebih mudah dalam bermain game tersebut, kami akan membantu mengulas sejumlah posisi pemain. Berikut ulasan 5 posisi pemain basket di game Dunk City Dynasty.

Panduan-posisi-pemain-dunk-city dynasty

Center (C)

Center menjadi salah satu posisi yang penting dalam permainan bola basket. Posisi ini memiliki tanggung jawab untuk menjaga ring basket agar tidak kebobolan oleh lawan. Berkat tanggung jawab tersebut, pemain dengan posisi Center harus mempunyai tinggi badan yang lebih baik dari posisi lainnya.

Posisi Center jugai mengharuskan pemain untuk mencetak poin sebanyak-banyaknya di ring lawan. Maka dari itu, posisi tersebut terbilang sangat penting dalam sebuah tim basket.

Shooting Guard (SG)

Shooting Guard sangat berperan penting dalam mendapatkan 3 point di ring lawan. Pemain dengan posisi ini biasanya bertugas membawa bola dan menciptakan peluang mencetak angka di luar garis 3 point.

Dengan menggunakan Shooting Guard, tim akan lebih mudah merusak pertahanan lawan. Hal ini menyebabkan posisi tersebut sama pentingnya dengan Center.

posisi-pemain-game-dunk-city dynasty

Point Guard (PG)

Jika ingin menyerang lawan, maka bisa menggunakan pemain dengan posisi Point Guard. Sebab, ia dikenal dengan tugasnya yang mengoper bola kepada tim. Untuk menjadi point guard, biasanya harus memiliki skill menggiring bola, mengoper, hingga bertahan.

Power Forward (PF)

Power Forward bertugas melindungi bola di bawah ring dan mengambil celah untuk mengoper bola ke pemain lain. Biasanya, pemain dengan posisi ini akan berdiri membelakangi ring. Hal itu berguna sebagai cara untuk mendorong pertahanan ke arah belakang. Sehingga, nantinya akan mendapatkan informasi mengenai kelemahan lawan.

Posisi Power Forward kerap kali melakukan kontak fisik dengan lawan sebagai bentuk strategi. Karena itulah sejumlah pemain posisi PF memiliki bentuk tubuh yang lebih besar dibanding lainnya.

Small Forward

Posisi satu ini bertugas menjaga bola menggunakan tubuh yang berpostur lebih kecil dari Power Forward. Dengan postur yang kecil, Small Forward akan lebih mudah untuk bermain cepat dan mencetak gol. Posisi ini diharapkan bisa lebih banyak melakukan passing dan rebound. Tak jarang mereka melakukan penjagaan pada pemain top dalam tim.

Nah, itulah 5 posisi pemain basket yang ada dalam game Dunk City Dynasty. Para posisi tersebut bisa dioptimalkan dalam game dengan membeli sejumlah item menarik dan spesial. Untuk membeli item pemain basket, kamu bisa melakukan top up Dunk City Dynasty di UniPin.

Dapatkan berbagai ulasan menarik dan terbaru mengenai game favoritmu hanya di UniPin Blog.

Top Up di UniPin

Popular Articles

Cara Upgrade Karakter Pemain Dunk City Dynasty dengan Mudah

Para karakter Dunk City Dynasty dibekali dengan beragam skill untuk memberikan permainan terbaiknya. Skill dan kekuatan yang dimiliki karakter ternyata bisa diupgrade agar mempunyai...