Salah satu aspek penting menguasai permainan MLBB adalah mengetahui role dan fungsinya. Dalam MLBB, terdapat beberapa jenis peran yang harus dipahami oleh pemain.
Memahami role MLBB dapat membantu pemain menyusun tim yang seimbang dan efektif. Masing-masing peran hero Mobile Legends sendiri memiliki fungsi dan taktik yang berbeda-beda.
Dengan begitu, penting bagi pemain untuk memahami peran berbagai hero. Untuk itu, kami akan memudahkan pemain dengan memberikan penjelasan mengenai jenis role MLBB dan fungsinya di 2025. Simaklah ulasan di bawah ini.
Assassin
Peran ini fokus pada penghancuran lawan secara cepat dan efektif. Hero ML dengan peran Assassin umumnya memiliki mobilitas tinggi, kemampuan burst damage yang kuat, dan strategi menyerang musuh. Adapun contoh hero Assassin adalah Gusion, Ling, dan Hayabusa.
Fighter
Role MLBB satu ini memadukan kemampuan menyerang dan bertahan. Hero dengan peran Fighter biasanya memiliki health pool yang besar, mampu bertahan di garis depan, serta memiliki damage output tinggi. Contoh hero Fighter adalah Sun, Chou, dan Thamuz.
Mage
Peran ini menitikberatkan pada kemampuan menyerang lawan dari jarak jauh dengan sihir atau elemen magis. Hero Mage umumnya memiliki damage burst yang tinggi, tetapi kelemahan pada segi pertahanan. Hero Mage yang banyak dikenal adalah Pharsa, Valir, dan Cecilion.
Marksman
Marskman berfokus pada serangan jarak jauh dengan damage yang konsisten dan akumulatif. Hero ini biasanya memiliki mobilitas yang rendah, tetapi damage output sangat tinggi. Contoh hero Marksman di antaranya adalah Granger, Wanwan, dan Karrie.
Tank
Tank bertanggung jawab untuk memimpin tim di garis depan, menghadapi serangan lawan, dan melindungi rekan-rekan tim. Hero dengan role tank MLBB memiliki health pool yang sangat besar. Mereka juga dilengkapi dengan kemampuan crowd control yang kuat serta skill untuk bertahan. Contoh hero Tank adalah Hylos, Baxia, dan Khufra.
Support
Peran ini berfungsi untuk memberikan dukungan dan bantuan kepada tim. Support tersebut biasanya dalam bentuk penyembuhan, peningkatan kemampuan, maupun kontrol lawan.
Hero dengan role ini umumnya memiliki utilitas yang tinggi, seperti crowd control, debuff, dan buff. Contoh hero Support adalah Rafaela, Diggie, dan Estes.
Cara Memaksimalkan Role MLBB untuk Push Rank
Untuk memaksimalkan peran hero dalam push rank di Mobile Legends, maka penting untuk benar-benar memahami kekuatan dan kelemahan karakter. Setiap role memiliki mekanisme yang berbeda, sehingga pemain perlu menguasai berbagai aspek dari hero yang dimainkan. Itu bisa dimulai dari cara bertahan hingga cara menyerang.
Lalu, pemain perlu memperhatikan komposisi tim. Memilih hero yang saling melengkapi adalah kunci untuk mencapai sinergi di tim. Jangan hanya fokus pada hero yang kuat, tetapi pikirkan bagaimana peran pemain bisa mendukung hero lain di tim.
Selain itu, map awareness sangat penting, pastikan pemain selalu memantau minimap untuk mengetahui pergerakan musuh. Ini juga bisa mempermudah pemain dalam membantu rekan tim yang membutuhkan.
Pemain juga perlu berfokus pada objective seperti turtle, Lord, dan penghancuran turret. Hal itu lebih penting daripada sekadar mengejar kill.
FAQ
Apa role yang paling penting dalam Mobile Legends?
Setiap role memiliki peran yang penting dalam tim, tetapi Tank sering dianggap sebagai role yang sangat krusial. Itu karena mereka bertanggung jawab untuk memulai team fight dan melindungi anggota tim lainnya dari serangan musuh.
Bisakah satu pemain bermain banyak role?
Tentu saja, pemain dapat mempelajari beberapa role. Namun, pemain disarankan untuk fokus pada satu role dan menguasainya terlebih dahulu. Dengan begitu, pemain dapat lebih efektif dalam permainan dan memberikan kontribusi yang besar kepada tim.
Bagaimana cara meningkatkan gameplay di Mobile Legends?
Latihan yang konsisten adalah kunci utama. Selain itu, menonton pertandingan profesional, mempelajari strategi dari pemain berpengalaman, dan berkomunikasi dengan tim dapat membantu.
Nah, itulah ulasan mengenai role MLBB dan fungsinya 2025 yang bisa dijadikan panduan pemain pemula. Segera miliki berbagai skin, senjata, hingga item limited edition lainnya dengan top up ML termurah di UniPin.
Dapatkan berbagai ulasan terbaru dan menarik mengenai game favoritmu hanya di UniPin.