Sebelum kamu mencoba mode Training Match di Undawn, ada beberapa tips yang perlu kamu ketahui agar waktu latihanmu lebih optimal.
Training Match sendiri adalah mode PvP 4v4 yang seru di dalam game Undawn. Gak hanya seru, konsep Training Match atau yang sering disebut TM ini juga punya manfaat tersendiri, lho.
Dalam TM, kamu bisa mengumpulkan poin pertempuran yang nantinya bisa kamu gunakan untuk beli barang atau bahan berharga. Jadi, selain seru-seruan, kamu juga bisa dapetin keuntungan, guys.
Sebelum nekat mainin Training Match, yuk simak dulu beberapa tips keren yang bisa bikin latihan kamu lebih mantap.
Rahasia Sukses di Mode Training Match Undawn
Bagi para gamer Undawn, Training Match (TM) adalah mode PvP 4v4 yang tak boleh dilewatkan. TM bukan hanya sekedar pertarungan seru, tapi juga cara yang efektif untuk mengumpulkan poin pertempuran yang berharga.Â
Poin ini nantinya bisa kamu tukarkan dengan berbagai bahan atau item keren yang bisa meningkatkan kemampuan karaktermu.
Sebelum kamu terjun ke dalam pertempuran seru di TM Undawn, ada lima hal penting yang perlu kamu pahami.Â
Mengetahui ini akan memberikan keunggulan tambahan dan membantumu meraih kemenangan. Jadi, simak tips berikut agar permainan Undawn-mu semakin memukau!
Baca Juga : Rekomendasi 10 Senjata Tersakit Undawn
1. Pahami Makna Mode Training di Undawn
Mode Training di Undawn bukan sekadar tempat untuk bersantai, tapi juga arena yang sangat berharga untuk mengasah kemampuanmu dalam pertempuran. Jadi, jangan anggap remeh kesempatan ini!
Saat terjun ke dalam Training Match, manfaatkan momen ini sebagai wadah eksperimen. Mulailah dengan memahami setiap perangkat permainan, coba strategi baru, dan dalami peran unik setiap karakter dan senjata.
Jangan hanya berfokus pada kemenangan semata, melainkan tekankan pada pembelajaran.Â
Tentukan misi yang hendak dicapai, komunikasikan taktik dengan tim, dan gunakan setiap pertandingan sebagai peluang emas untuk meningkatkan kemampuanmu secara menyeluruh.
Ingat, setiap langkah di dalam mode ini membawamu lebih dekat ke tingkat keahlian yang lebih tinggi.Â
Jadi, nikmati setiap momen latihan dan jadikan Training Match sebagai ajang perjalananmu menuju keunggulan dalam Undawn!
2. Bermain di Jam Tertentu
Undawn memberikan pengalaman seru dengan fitur PvP yang menyenangkan, namun perlu diingat bahwa mode pelatihan (training match) hanya dapat dimainkan pada jam-jam tertentu. Jam mainnya dimulai dari pukul 10.00 pagi hingga jam 02.00 dini hari WIB.
Penting bagi para pemain untuk mengatur waktu mereka dengan baik agar dapat menikmati berbagai mode yang ditawarkan dalam training match.Â
Dengan memahami dan memanfaatkan waktu dengan baik, kamu dapat meningkatkan koordinasi, merancang strategi yang efektif, dan mengeksekusi rencana dengan lebih baik dalam setiap pertandingan.
Menguasai kontrol waktu bukan hanya membuat pengalaman bermain lebih optimal, tetapi juga memberikan keunggulan signifikan dalam setiap pertandingan Training Match. Jadi, aturlah waktu dengan bijak dan nikmati serunya bertarung di Undawn!
3. Batas Maksimal Poin dalam Undawn
Poin pertempuran di Undawn merupakan kunci menuju berbagai barang keren di toko combat point. Kamu bisa meraih poin ini dengan main training match sebanyak mungkin.
Namun, penting untuk diingat bahwa ada batas maksimal yang bisa kamu kumpulkan setiap minggunya, yaitu 50 ribu poin.Â
Poin ini bakal di-reset setiap Senin pagi pukul 04.00 WIB. Jadi, kalau kamu udah capai batasnya, jangan harap ada poin bonus lagi.
Baca Juga : Panduan Lengkap Health Monitor di Undawn
4. Quest Mingguan
Misi Pelatihan Mingguan di Undawn memberikan tiga tugas seru yang bisa kamu nikmati selama seminggu penuh. Pertama, lakukan latihan dan mainkan training match sebanyak lima kali.Â
Kedua, tunjukkan kepiawaianmu dengan memenangi pertempuran sebanyak lima kali. Terakhir, raih kemenangan sebanyak 15 kali untuk menyelesaikan misi ketiga.
Tak hanya itu, jangan lupakan juga misi harian yang dapat menambah keseruan dalam bermain Undawn. Cukup menang satu training match setiap harinya, dan kamu akan meraih hadiah berupa dua ribu silver dan peti hadiah ravens.Â
Dengan begitu, tantang dirimu sendiri, selesaikan misi-misi seru ini, dan raih keberhasilanmu di Undawn!
5. Sistem Rank yang Menarik di Undawn
Ketika bermain Undawn, kamu akan merasakan serunya mode PvP dengan sistem peringkat yang menantang. Tersedia sembilan peringkat yang dapat kamu capai dalam Training Match.
Perjalananmu dimulai sebagai Budding Soldier dan terus naik peringkat menjadi Iron Soldier, Bronze Soldier, Silver Soldier, Gold Soldier, Platinum Soldier, Legendary Soldier, Pinnacle Commander, hingga mencapai predikat Glorious Fighter.
Setiap peringkat juga membawa titel keren yang bisa kamu gunakan. Selain itu, yang lebih menarik lagi, setiap naik peringkat akan meningkatkan statistik karaktermu, termasuk peningkatan damage dan kekuatan skill.
Jadi, jangan lewatkan keseruan Training Match di Undawn! Mulai petualanganmu sekarang dan tingkatkan peringkat dengan melakukan Top Up Undawn melalui UniPin!