Meningkatkan kredit skor di MLBB tanpa push rank menjadi hal yang mungkin dilakukan. Meski terlihat mustahil, ternyata para pemain bisa melakukannya dengan mudah.
Kredit Skor di Mobile Legends sendiri adalah sistem penilaian yang berfungsi untuk menilai perilaku pemain. Skor ini sangat penting karena memengaruhi akses ke mode permainan, terutama mode Ranked.
Banyak pemain yang mencari cara untuk menambah kredit skor mereka tanpa harus push rank. Lalu, bagaimana caranya untuk menaikkan skor tersebut? Untuk mengetahuinya, simaklah ulasan di bawah ini.
Apa itu Kredit Skor MLBB?
Kredit Skor MLBB adalah nilai yang diberikan berdasarkan perilaku pemain di dalam game. Skor ini mencerminkan integritas dan kepatuhan terhadap aturan yang ada.
Penting untuk diketahui bahwa jika skor kredit turun di bawah 90, pemain akan kehilangan akses ke mode Ranked. Selain itu, jika skornya di bawah 60, pemain hanya diperbolehkan bermain di mode Custom dan VS AI.
Fungsi Utama Kredit Skor
- Penilaian Perilaku Positif: Mencerminkan sikap pemain yang baik selama bermain.
- Akses Mode Ranked dan MCL: Hanya pemain dengan skor di atas 90 yang dapat bermain di mode kompetitif.
- Hadiah Ekstra: Kredits skor yang baik dapat memberikan battle point dan hadiah lainnya.
- Menghindari Sanksi: Skor yang rendah dapat menyebabkan pembatasan akses mode permainan atau suspensi akun.
Cara Tambah Kredit Skor MLBB Tanpa Push Rank
Login Setiap Hari
Setiap kali pemain login, maka mendapatkan 1 poin kredit skor otomatis. Metode ini sangat mudah dan tidak memerlukan waktu bermain, meski pun peningkatannya relatif lambat.
Main di Mode Classic, Brawl, atau VS AI
Selesaikan pertandingan di salah satu mode ini. Setiap pertandingan yang selesai tanpa pelanggaran akan memberikan tambahan 1 poin kredit skor. Mode Brawl dan Classic cenderung lebih cepat selesai, sehingga cocok untuk meningkatkan skor tanpa tekanan.
Selesaikan Pertandingan Tanpa Pelanggaran
Menyelesaikan pertandingan dengan baik dan tidak melakukan tindakan negatif seperti AFK atau toxic sangat penting. Setiap pertandingan yang diselesaikan dengan sikap baik akan membantu meningkatkan kredit skor secara bertahap. Skor akan bertambah hingga batas tertentu per hari, tergantung seberapa banyak pertandingan yang diselesaikan.
Jangan Toxic & Hindari AFK
Menghindari perilaku beracun sangat penting untuk menjaga kredit skor. Setiap pelanggaran dapat menyebabkan pengurangan 1-2 poin kredit skor yang dapat memperlambat pemulihan skormu.
FAQ
Apakah bisa menambah kredit skor tanpa bermain sama sekali?
Ya, login harian dapat memberikan 1 poin kredit skor per hari tanpa bermain. Namun, cara ini tidak efektif jika hanya mengandalkan login.
Mode apa saja yang bisa digunakan untuk menaikkan kredit skor tanpa push rank?
Mode Classic, Brawl, dan VS AI adalah pilihan terbaik, karena tidak memengaruhi rank dan tetap menambah kredit skor.
Berapa minimal kredit skor untuk bisa main Ranked?
Minimal 90 poin. Jika kredit skor di bawah 90, akses ke mode Ranked akan terkunci.
Apa penyebab kredit skor turun?
Penyebab penurunan umumnya adalah dari tindakan AFK, perilaku toxic, penggunaan cheat, atau pelanggaran aturan lainnya.
Nah, itulah ulasan mengenai menambahkan kredit skor MLBB yang bisa dijadikan panduan pemain pemula. Segera miliki berbagai skin, senjata, hingga item limited edition lainnya dengan top up MLBB termurah di UniPin.
Dapatkan berbagai ulasan terbaru dan menarik mengenai game favoritmu hanya di UniPin.