Tak sedikit pemain yang kini sedang mencari cara untuk meningkatkan damage game PUBG agar bisa menaikkan ranknya. Dengan mendapatkan stat damage tinggi, maka pemain bisa saja langsung berpindah rank ke tempat yang lebih baik.
Tingkat damage yang didapatkan pemain dari game PUBG sangat penting dalam melakukan push rank. Sebab, damage menjadi salah satu poin tambahan yang sangat berperan penting untuk menaikkan tier pemain.
Para pemain bisa mendapatkan jumlah damage PUBG yang besar dengan sejumlah cara. Adapun cara paling sering digunakan dan efektif adalah mengalahkan musuh dengan beberapa item senjata PUBG tersakit.
Makin sakit senjata yang dimiliki pemain, maka bisa saja makin tinggi damage PUBG didapatkan. Untuk memudahkan pemain mendapatkan jumlah damage PUBG yang banyak, kami akan memberikan tips dan jenis senjatanya. Simaklah ulasan di bawah ini untuk mengetahuinya.
Gunakan Molotov
Salah satu cara untuk mendapatkan damage besar di dalam game PUBG Mobile adalah menggunakan molotov. Jenis senjata tersebut kerap kali diabaikan oleh para pemain saat melakukan looting. Padahal, jumlah damage yang bisa didapatkan pemain dari senjata molotov terbilang besar.
Molotov bahkan menjadi salah satu jenis senjata PUBG yang terbilang sangat sakit. Jika pemain menggunakan item tersebut untuk menyerang musuh dan tepat terkena target, maka lawan akan menyerah dalam waktu singkat. Tak jarang pula satu squad terkena serangan molotov dan membuat tim pemain mendapatkan kemenangan.
Grenade/Bom
Item senjata PUBG lainnya yang bisa menyumbangkan angka damage besar untuk pemain. Grenade yang banyak ditemukan saat looting akan sangat membantu pemain dalam mengalahkan musuh dengan cepat.
Meski tidak selalu bisa melumpuhkan lawan dalam sekali lemparan, namun darah musuh akan terkuras banyak jika terkena hintnya. Untuk menggunakan grenade saat push rank PUBG, maka harus berfokus pada ketepatan AIM.
Sniper AWM
Bukan lagi sebuah rahasia jika penggunaan sniper AWM di PUBG bisa dengan mudah melumpuhkan lawan. Hal itu tentunya juga berdampak pada jumlah damage yang akan didapatkan pemain.
Dalam sekali hint, senjata khas airdrop tersebut sangat mudah mengalahkan lawan. Bahkan, senjata AWM kerap dijadikan item favorit para pemain yang menyukai pertempuran jarak jauh.
Menggunakan Kendaraan
Lawan yang tertabrak dengan kendaraan pemain akan bisa dengan mudah kehabisan darah. Ternyata cara tersebut juga bisa menyumbangkan jumlah damage besar ke pemain. Biasanya, akan ada musuh yang melakukan gerakan prone di area terbuka, seperti di luar rumah. Pada saat itulah pemain bisa menggunakan kendaraan sebagai salah satu senjata serangan ke musuh.
Nah, itulah ulasan mengenai cara mendapatkan damage PUBG besar yang bisa digunakan sebagai panduan para pemain. Tingkatkan performa permainan menggunakan skin dan item senjata lainnya dengan melakukan top up UC PUBG di UniPin.
Dapatkan berbagai ulasan terbaru dan menarik mengenai game favoritmu hanya di UniPin Blog.