indonesia flag
united-states
Tuesday, March 19, 2024
indonesia flag

Indonesia

united-states

English

HomeMobile LegendsCara Mudah Mendapatkan Skin Gratis Mobile Legends Terbaru

Cara Mudah Mendapatkan Skin Gratis Mobile Legends Terbaru

Populer di tanah air, game Mobile Legends besutan Moonton dikenal royal dalam memberikan skin gratis kepada para pemainnya. Bahkan tidak cuma dapat dipakai untuk sementara waktu saja, skin gratis Mobile Legends terbaru bisa dimiliki secara permanen. Jadi, tidak heran kalau para gamer ML selalu bersemangat untuk mengumpulkannya. Pun, cara mendapatkan skin gratis Mobile Legends juga tidak rumit. Untuk itu, coba ikuti langkah-langkah berikut ini untuk memperoleh skin ML secara gratis.

Mengikuti Event Spesial untuk Mendapatkan Skin Gratis MLBB

Bukan hal yang sulit untuk mendapatkan skin gratis Mobile Legends terbaru secara permanen. Pertama, kamu bisa mencoba memperolehnya lewat event-event spesial yang digelar Moonton. Informasi seputar kapan event semacam itu digelar bisa kamu ketahui dengan rutin mengeceknya di sosial media developer Mobile Legends: Bang Bang (MLBB).

Sebagai contoh, untuk merayakan hari jadinya yang ke-5 pada bulan Oktober 2021, ML mengadakan berbagai event yang berhadiah skin dan hero gratis. Di tanggal 21 September, misalnya, Moonton mengadakan event yang disebut Moon Goddess Blessing. Jika pemain berhasil menyelesiakan misi yang diberikan dalam event tersebut, mereka pun bakal memperoleh hadiah Moonstone.

Mencoba Mengumpulkan Fragment

Untuk mendapatkan skin gratis Mobile Legends terbaru dan legal, kamu bisa memanfaatkan fragment. Dalam hal ini, terdapat tiga jenis fragment yang bisa kamu pilih saat bermain MLBB, yakni rare skin, premium skin, dan hero. Nah, ada beberapa cara yang bisa kamu tempuh untuk mengumpulkan fragment.

Untuk jenis premium skin fragment, misalnya, kamu dapat memanfaatkan fitur free chest, Lucky Treasure, Magic Wheel, atau dengan berburu skin gift. Sementara itu, jika ingin mendapatkan rare skin fragment, kamu bisa memperolehnya lewat season pay-out atau medal chest. Walau mengumpulkan fragment bukan tugas yang mudah, hasil yang kamu dapat bakal sepadan karena peluang mendapatkan skinskin yang bagus jadi lebih besar.

Memanfaatkan Skin Trial

Cara selanjutnya untuk mendapatkan skin gratis ML adalah lewat event skin trial. Saat ada update skin terbaru di MLBB, Moonton biasanya akan memberi kesempatan bagi pemain untuk mencobanya. Nah, momen itu bisa kamu manfaatkan untuk mencoba skin terbaru yang bakal dirilis Moonton. Selain itu, mencoba skin baru bisa memberimu gambaran lebih jelas, apakah itu cocok dengan gaya bermainmu atau tidak. Jadi, saat skin tersebut akhirnya benar-benar dirilis, kamu bisa memutuskan perlu memilikinya secara permanen atau tidak.

Mendapatkan Skin Gratis ML Terbaru Lewat Program Giveaway

Selanjutnya, jika ingin memperoleh skin gratis Mobile Legends terbaru, ikutilah berbagai giveaway yang memberikan skin secara cuma-cuma. Mooton cukup sering mengadakan giveaway yang berhadiah skin gratis, yang biasanya diumumkan melalui sosial medianya. Selain itu, banyak komunitas ML yang juga rutin mengadakan giveaway dan kerap membagikan skin secara gratis.

Tidak cuma itu! Giveaway berhadiah skin gratis juga banyak diberikan oleh para influencers atau Youtubers. Oleh karenanya, rajin update berita seputar giveaway yang menawarkan skin gratis ML, ya. Siapa tahu kamu beruntung dan berhasil mendapatkan skin bagus nantinya.

Mencoba untuk Rajin Login

Skin gratis Mobile Legends terbaru juga bisa kamu dapatkan dengan rajin login. Meski tampaknya sepele, Moonton sangat menghargai pengguna yang rutin login setiap hari lho. Mereka yang beruntung dan berhasil dipilih oleh Moonton akan mendapatkan berbagai macam hadiah, mulai dari skin hingga hero terbaru. Karena itu, usahakan untuk sering login ke akun MLBB-mu.

Memanfaatkan Lucky Spin

Manfaatkan juga Lucky Spin untuk memperoleh skin gratis Mobile Legends terbaru. Untuk bisa melakukan spin atau gacha di Lucky Shop, pemain tentunya harus terlebih dahulu mendapatkan tiket. Jika memiliki Diamond cukup banyak, kamu bisa menggunakannya untuk membeli tiket. Namun, kamu juga dapat memutar Lucky Spin setelah menyelesaikan setiap match.

Mengikuti Turnamen MLBB

Jika kamu punya skill dewa dalam bermain ML, tentunya mendapatkan skin gratis Mobile Legends terbaru bukan hal yang susah. Untuk itu, manfaatkan skill-mu untuk mengikuti berbagai turnamen Mobile Legends dan menangkan berbagai hadiah menariknya, mulai dari skin gratis hingga uang tunai yang bisa kamu pakai membeli Moonstone.

Selain mengikuti turnamen ML resmi dari Moonston, ada banyak komunitas yang juga mengadakan event serupa. Oleh sebaba itu, yuk mulai bentuk tim yang solid supaya kamu bisa sering menang turnamen MLBB.

Mengeklik Iklan yang Ada di ML

Tersedia fitur baru yang bisa kamu manfaatkan untuk memperoleh skin gratis dari game ML, yakni dengan menonton iklan. Pemain dapat mengakses fitur iklan dalam game melalui menu Shop. Kamu dapat menonton 10 iklan maksimal per hari, yang masing-masing memiliki durasi sekitar 10 detik. Dengan cara ini, kamu berkesempatan untuk mendapatkan ad-ticket. Sama seperti fragment, tiket tersebut nantinya dapat kamu tukarkan dengan skin gratis.

Meningkatkan Ranking

Memperoleh skin gratis Mobile Legends terbaru secara permanen juga bisa kamu lakukan dengan memanfaatkan ranked season. Maksimalkan fitur ranked match-mu supaya dapat hadiah menarik dari Moonton. Karena makin tinggi rankingmu, makin besar peluangmu mendapatkan skin gratis MLBB dari Moonton. Pemain yang berhasil memperoleh rank di atas Grand Master akan mendapatkan yang disebut seasonal skin.

Di sisi lain, memiliki level yang tinggi di ranked match akan membuat kamu lebih disegani oleh pemain lain. Selain skin gratis, mereka yang berada di puncak ranked match juga bakal mendapat kesempatan memperoleh bonus seperti fragment gratis.

Membuka Chest

Jangan lewatkan kesempatan mendapatkan skin gratis MLBB dengan membuka chest. Untuk bisa membuka chest, pemain pun harus menyelesaikan sebuah misi atau mengikuti event tertentu. Dalam hal ini, chest sendiri dapat diartikan sebagai peti harta karun yang dapat berisi beragam jenis hadiah, termasuk hero, skin, dan fragment. Chest dalam permainan Mobile Legends sendiri terbagi atas dua jenis, yakni Free Chest dan Medal Chest.

Demikian beberapa cara memperoleh skin gratis Mobile Legends terbaru secara permanen. Untuk top up MLBB yang tepercaya dan anti-ribet, kunjungi situs resmi UniPin. Update terus harga Diamonds MLBB di UniPin dan nikmati kemudahan transaksi via berbagai channel pembayaran!

UniPin
UniPin
UniPin Blog Menyediakan Artikel Promo, Events dan Updates Seputar Games, Kamu Juga Bisa Mendapatkan Panduan dan Tips Bermain Games Disini.

Top Up di UniPin

Popular Articles

Panduan Login Akun Moonton Lengkap Untuk Pemain Baru!

Masuk ke dunia Mobile Legends dengan aman dan dapatkan bonus eksklusif dengan Panduan Lengkap Login Akun Moonton! Supaya akunmu aman dan kamu bisa menikmati bonus...