UniPin akan membahas tentang item Flask of Oasis di Mobile Legends. Mungkin ada yang belum familiar dengan item ini, karena memang item ini baru dirilis dalam patch terbaru.
Belakangan ini, MLBB sering kali menghadirkan item-item baru dengan berbagai manfaat.
Beberapa item bahkan dapat menggabungkan dua fungsi item lama sekaligus menghilangkan beberapa item untuk memberikan pengalaman bermain yang lebih efektif.
Salah satu item yang menarik perhatian adalah Flask of Oasis. Dengan tema patch update terbaru yang memberikan buff kepada banyak hero healer, penjelasan tentang Flask of Oasis benar-benar ditujukan khusus untuk para healer atau hero yang memiliki kemampuan menambahkan shield kepada dirinya sendiri.Â
Ini adalah langkah strategis untuk memaksimalkan performa hero-hero tersebut dan membuat mereka lebih tangguh di medan pertempuran.
Baca Juga : Clock of Destiny : Item Penambah Mana, Damage Gede!
Penjelasan Tentang Item Flask of Oasis di Mobile Legends
Item Flask of Oasis dalam Mobile Legends merupakan sebuah item yang sangat penting, terutama bagi para pemain yang menggunakan hero penyembuh atau roamer seperti Mathilda atau Rafaela.
Flask of Oasis memiliki efek yang sangat kuat. Ini adalah item yang dirancang untuk melindungi rekan tim dengan kekuatan magis. Mari kita bahas lebih detail tentang item ini:
Deskripsi Item Flask of Oasis:
- +60 Magic Power
- +300 HP (Health Points)
- +10% Cooldown untuk Skill
- Atribut unik: +12% Recovery Effect
Pasif – Blessing:
- Setelah menggunakan skill hel atau shield pada rekan tim,
- Jika HP target turun di bawah 30% dalam 3 detik,
- Rekan akan mendapatkan shield sebesar 1160-2000 selama 5 detik.
- Saat efek aktif, cooldown keterampilan pengguna akan berkurang selama 2 detik.
- Efek ini hanya bisa aktif setiap 40 detik pada target yang sama.
Melihat item ini, item Flask of Oasis sangat membantu para pemain penyembuh untuk mendukung tim. Hero-hero penyembuh akan menjadi lebih kuat, terutama yang memiliki perisai.Â
Bahkan hero seperti Hanabi yang dapat membuat shield juga akan lebih kuat jika didukung oleh hero penyembuh yang menggunakan item Flask of Oasis.
Baca Juga : Fleeting Time : Item Magical Cooldown Reduction Mobile Legends!
Rekomendasi Pemakaian Item Flask of the Oasis untuk Hero Mobile Legends
Kamu suka menggunakan item Flask of the Oasis di Mobile Legends? Nah, item ini punya trik menarik lho!Â
Pas banget buat hero-hero tertentu yang punya kemampuan healing atau shield. Yuk, kita lihat hero-hero yang cocok banget pake item ini:
1. Angela
Angela emang top banget buat pake Flask of the Oasis. Dia punya skill Heartguard yang bisa dikombinasikan dengan item ini.Â
Dengan build item yang pas, shield yang Angela kasih ke timnya jadi besar banget!
2. Floryn
Floryn adalah hero all-around yang punya skill ultimate Bloom, yang bisa nge-heal seluruh tim.Â
Bedanya sama Estes, jangkauan heal-nya luas banget! Nah, tambahin Flask of the Oasis, Floryn bisa jadi salah satu Support terbaik!
3. Mathilda
Mathilda juga salah satu hero Support kuat di game. Dia bisa heal timnya dengan Estes.Â
Nah, dengan Flask of the Oasis, efek heal-nya makin naik. Plus, anggota timnya juga dapat shield dari item ini.
4. Rafaela
Rafaela lagi naik daun nih! Dengan Flask of the Oasis, dia makin kuat buat teamfight. Gak heran, dia jadi overpower banget pake item ini!
5. Minotaur
Sebagai tank terkuat, Minotaur juga cocok banget pake item magical damage yang satu ini. Skill Motivation Roar-nya bisa heal timnya. Dengan skill itu, Flask of the Oasis bisa dipicu dengan mudah!
Jangan lupa, untuk beli hero atau item, bisa top up diamond Mobile Legends di UniPin. Dan cek juga YouTube UniPin untuk info dan promo terbaru!