back to top
indonesia flag
united-states
Wednesday, April 16, 2025
indonesia flag

Indonesia

united-states

English

HomeMobile LegendsPilihan Hero Mobile Legends Terbaik untuk Solo Push Rank!

Pilihan Hero Mobile Legends Terbaik untuk Solo Push Rank!

Dalam bermain solo rank, tak jarang pemilihan jenis hero Mobile Legends menjadi salah satu yang berpengaruh. Pilihan hero yang tepat tentunya akan lebih memudahkan pemain dalam menyelesaikan pertempuran di arena.

Jenis hero MLBB memang sangat berpengaruh dalam gaya permainan seseorang. Sehingga, perlu berhati-hati dalam melakukan pick hero, terlebih saat bermain solo rank.

Mobile Legends sendiri memiliki beragam pilihan hero yang dilengkapi dengan skill terbaik. Banyaknya pilihan tersebut juga terkadang membuat pemain kebingungan untuk menggunakan satu tipe karakter.

Namun, kini pemain tak perlu khawatir. Karena kami akan memberikan rekomendasi pilihan hero terbaik untuk bermain solo rank. Berikut daftarnya.

Natan

Salah satu hero yang bisa dipilih pemain saat melakukan solo rank adalah Natan. Hero Mobile Legends ini dibekali dengan buff terbaru dan build magic yang lebih sakit. Build magic tersebut bisa membuat musuh terkena damage ultra menyakitkan.

Skill ultimate Natan Mobile Legends juga mengalami peningkatan. Pemain bisa memiliki 70% efek basic attack yang dihasilkan dari reverse clone.

Hero-Mobile-Legends-Solo-Push rank

Moskov

Moskov dapat menjadi pilihan terbaik untuk push rank Mobile Legends. Hero ini mempunyai skill yang sangat bisa diandalkan bagi para pemain. Bahkan, sulit menghentikan Moskov saat sedang dalam mode overpower.

Untuk bisa mendapatkan mode tersebut, pemain perlu mempunyai item Corrosion Scythe, Demon Hunter Sword, hingga Golden Staff. Gabungan item tersebut dapat membuat damage yang sangat menyakitkan.

Karrie

Karrie sangat bermanfaat bagi pemain yang sedang push solo rank. Pasalnya, hero Mobile Legends tersebut bisa membuat musuh menjadi tak berdaya di late game. Hero Karrie juga dibekali dengan build yang berbahaya. Selain itu, cooldown ultimatenya sudah tidak terlalu lama. Hero marksman satu ini sangat tepat dipilih untuk bermain sendirian.

Hero-MLBB-untuk-Solo-Push-Rank

Leomord

Leomord dibekali dengan skill ultimate Phantom Street yang sangat berguna. Dengan skill tersebut, ia bisa memanggil kuda dan menyerang musuh hingga mendapatkan physical game menyakitkan. Memang hero Leomord Mobile Legend terbilang sangat Overpower di season 27.

Nah, itulah pilihan hero terbaik Mobile Legends untuk melakukan push rank solo. Hero tersebut tentunya akan menjadi lebih tinggi performanya dengan tambahan berbagai item unggul. Top up ML untuk bisa mendapatkan item dan skin terbaik.

Dapatkan berbagai ulasan menarik mengenai game favoritmu hanya di UniPin Blog.

Top Up di UniPin

Popular Articles

Apa itu MCGG Advance Server dan Cara Ikutnya 2025

Magic Chess Go Go (MCGG) menyediakan Advance Server untuk pemain mencoba fitur dan konten baru. Hal itu bisa dinikmati para pemain untuk mengetahui berbagai...