Game DotA 2 merilis update patch 7.38 yang bertajuk “Wandering Waters,”. Update ini membawa perubahan besar yang memengaruhi peta, gameplay, dan sistem item dalam permainan.
Update patch DotA 2 kali ini menciptakan peluang baru untuk eksplorasi strategi. Tak hanya itu, game ini juga memperkenalkan elemen-elemen baru yang menarik bagi pemain.
Dengan berbagai pembaruan, baik besar maupun kecil, update ini menjanjikan pengalaman bermain yang lebih dinamis. Lalu, ada apa saja di update DotA patch 7.38 ini? Untuk mengetahuinya, simaklah ulasan di bawah ini.
Jenis Update Patch 7.38
Redesain Map
Salah satu perubahan terbesar adalah perluasan sungai dalam peta. Sekarang ada lebih banyak jalur air yang memungkinkan hero bergerak lebih cepat, terutama saat mengikuti arus. Ini membuka kemungkinan strategi baru dalam penguasaan peta, khususnya dalam pengambilan posisi.
Mobilitas Roshan
Roshan kini muncul secara dinamis berdasarkan pergantian waktu siang dan malam. Ini berpindah antara posisi selatan dan utara pada map.
Dengan begitu, terdapat elemen kejutan dan mengharuskan tim untuk selalu memonitor pergerakan Roshan. Hal itu menambah tantangan dalam pengelolaan waktu dan sumber daya.
Sistem Madstone
Patch ini memperkenalkan crafting untuk item netral melalui sistem Madstone. Pemain dapat mengumpulkan material dari jungle dan membuat item yang lebih sesuai.
Wisdom Shrines
Wisdom Runes digantikan dengan Wisdom Shrines yang merupakan objek EXP kepada pemain di dekatnya. Shrine ini menjadi titik perebutan yang krusial dalam permainan. Sebab, itumemberikan keunggulan pengalaman bagi tim yang dapat mengontrol area tersebut.
Jungle Creeps Baru
Penambahan Pollywog dan Croaker, creeps amfibi yang dapat berevolusi selama permainan. Itu bisa menambah ketidakpastian dan dinamika dalam pertempuran hutan. Creep ini membawa potensi baru untuk para pemain yang menginginkan pengaruh lebih besar dalam kontrol jungle.
Tanggal Rilis Update Patch 7.38 Dota 2 2025
Patch Wandering Waters secara resmi dirilis pada 19 Februari 2025. Namun, beberapa pemain dapat mengaksesnya lebih awal pada 18 Februari 2025. Hal itu tergantung zona waktu masing-masing.
Cara Mendapatkan Patch 7.38
- Buka DotA: Pastikan pemain membuka game melalui situs Steam untuk memeriksa apakah ada pembaruan yang tersedia.
- Pembaruan Otomatis: Jika pemain mengaktifkan pembaruan otomatis, patch akan diunduh dan dipasang secara langsung begitu membuka game.
- Cek Notes Patch: Untuk informasi lebih lanjut mengenai fitur-fitur baru dan perubahan lainnya, pemain dapat mengunjungi situs resmi DotA 2.
FAQ
Apa saja perubahan utama dalam gameplay?
Update ini mengubah dinamika sungai, memperkenalkan spawn Roshan yang lebih dinamis berdasarkan siang dan malam. Ada juga penambahan sistem crafting item netral (Madstones) yang memberikan fleksibilitas dalam build hero.
Bagaimana sistem spawn Roshan yang baru memengaruhi gameplay?
Roshan kini berpindah antara lokasi utara dan selatan tergantung waktu siang/malam. Itu yang mengharuskan tim untuk selalu memantau posisi Roshan.
Nah, itulah ulasan mengenai update patch 7.38 DotA 2 yang bisa dijadikan panduan pemain. Segera miliki berbagai skin, senjata, hingga item limited edition lainnya dengan top up Dota 2 murah di UniPin.
Dapatkan berbagai ulasan terbaru dan menarik mengenai game favoritmu hanya di UniPin.