Stat dan build Xinyan Genshin Impact yang terbaik sangat dibutuhkan para pemain untuk menyerang musuh tanpa ampun. Komposisi build yang tepat akan membantu pemain untuk mengalahkan berbagai jenis musuh, bahkan paling terkuat sekalipun.
Xinyan sendiri merupakan karakter Genshin Impact yang memiliki skill kuat sebagai DPS. Ia dapat menjadi karakter terkuat jika memiliki komposisi build dan stat yang tepat.
Dengan komposisi build yang tepat, maka para pemain bisa memaksimalkan potensi Xinyan Genshin Impact sebagai penyerang utama. Lalu, bagaimana komposisi build dan stats terbaik untuk Xinyan? Untuk mengetahuinya, simaklah ulasan di bawah ini.
Build F2P Xinyan Genshin Impact
Jika pemain memainkan Xinyan Genshin Impact dalam mode F2P, maka bisa mencoba menggunakan senjata Prototype Aminus atau Whiteblind. Kedua senjata tersebut bisa memaksimalkan potensi yang dimiliki Xinyan tanpa berlama-lama.
Sementara untuk artefaknya, pemain bisa mengandalkan 2-piece Gladiator’s Finale dan 2-piece Bloodstained Chivalry. Pada build F2P Xinyan kali ini, adapun stat yang diprioritaskan adalah Prioritaskan Crit Rate/DMG, ATK atau ATK%, dan Physical DMG Bonus.
Build Alternatif
Apabila pemain tidak memiliki komposisi item build F2P, maka bisa menggunakan alternatif lainnya. Seperti pada senjata dapat mengandalkan Whiteblind atau Serpent Spine.
Sementara untuk set artefaknya dapat memakai 4-piece Retracing Bolide. Pada bagian stat, para pemain harus mengutamakan ATK%, Physical DMG Bonus, dan Crit Rate/DMG.
Build yang dibuat untuk Xinyan Genshin Impact kali ini memberikan fleksibilitas pada pemain. Pilihan senjaat dan set artefak bisa disesuaikan dengan gaya permainan masing-masing. Sehingga, para pemain tidak merasa tertekan dan frustasi untuk mencari komposisi yang tepat.
Dalam membuat build untuk Xinyan, pemain perlu mempertimbangkan gaya permainan sendiri. Adapun pilihannya antara fokus pada serangan fisik atau elemen api Xinyan yang akan memengaruhi pemilihan senjata dan set artefak.
Nah, itulah ulasan mengenai stat dan build Xinyan Genshin Impact yang bisa dijadikan panduan para pemain. Segera miliki berbagai item terbaru dan terbaik dengan melakukan top up Genshin Impact di UniPin.
Dapatkan berbagai ulasan terbaru dan menarik mengenai game favoritmu hanya di UniPin Blog.