Sebelum kita membahas tentang apa yang membuat Windtalker begitu berguna dalam Mobile Legends, mari kita telusuri asal-usulnya.
Bayangkan sebuah kota legendaris yang terletak di Gurun Agelta Drylands, tempat yang dipercaya menyimpan harta karun dan Twilight Orb, peninggalan dari Acient Ones. Kota itu dikenal sebagai Wind Fort, karena elemen angin sangat kuat di sana.
Di Wind Fort, lahir para bangsawan yang memiliki kemampuan khusus untuk mengendalikan angin dengan kekuatan sihir. Salah satu yang paling terkenal di antara mereka adalah seorang bangsawan bernama Vale.
Para keturunan bangsawan ini memelihara warisan berharga yang disebut Windtalker, sebuah pusaka yang telah diwariskan dari generasi ke generasi.Â
Windtalker memiliki kekuatan untuk mengendalikan dan melepaskan angin dengan kekuatan luar biasa. Inilah yang membuat Wind Fort mampu melawan penjajah dan bertahan di tengah kerasnya lingkungan Gurun Agelta Drylands.
Penjelasan Windtalker Mobile Legends
Item ini cocok banget buat kamu yang butuh nambahin damage dan bikin critical damage-nya makin ngilangin! Jadi, kalau lagi main sebagai hero marksman yang butuh sumber damage dari critical, wajib banget deh pakai item keren ini.
Atribut
- +40% Attack Speed
- +20 Movement Speed
- +10% Crit Chance
Unique Passive
Typhoon: Dalam setiap 5 hingga 2 detik (semakin cepat 0,2 detik setiap kali kamu menyerang), Basic Attack akan menyentuh sampai 3 musuh sekaligus dan memberikan 150 hingga 362 Magical Damage. Ini bisa menjadi Critical Attack dan bahkan akan meningkat hingga 200% lebih kuat ketika menyerang Minion.
Activate: Setiap kali kamu menggunakan Typhoon dalam permainan, Attack Speed akan naik sebesar 5% dalam waktu yang singkat.
Jalur Build
Rogue Meteor + Knife
Harga
1820 Gold
Baca Juga : Golden Staff Mobile Legends : Item Attack Speed yang OP
Fungsi Windtalker ML
Windtalker di Mobile Legends adalah item yang sangat berguna untuk para pemain yang ingin meningkatkan kemampuan serang dan mobilitas hero mereka. Nah, mari kita bahas apa yang membuat Windtalker begitu istimewa di game ini!
Pertama-tama, Windtalker memiliki kekuatan pasif yang bisa menambahkan magic damage tambahan. Jadi, setiap 5-2 detik, saat menyerang dengan basic attack, kalian akan mendapatkan damage tambahan ini.
Hal yang menarik adalah, saat menyerang minion, damage dari pasif Windtalker bisa naik hingga 200%. Ini berarti, kalian bisa lebih cepat membersihkan minion dan bergerak maju ke tahap berikutnya dalam permainan.
Ada beberapa alasan mengapa Windtalker begitu populer di antara pemain Mobile Legends:
1. Meningkatkan Attack Speed
Windtalker memberikan tambahan 40% attack speed, yang sangat berguna untuk hero-hreo Marksman (MM) seperti Wanwan dan Miya.Â
Dengan tambahan Attack Speed ini, kalian bisa membuat hero kalian lebih efisien dalam menyerang musuh.Â
Tentu saja, ini adalah pilihan yang bagus untuk mereka yang ingin meningkatkan kecepatan serang.
2. Meningkatkan Critical Chance
Selain kecepatan serang, Windtalker juga memberikan tambahan 10% critical chance kepada hero kalian.Â
Ini artinya, kesempatan untuk memberikan critical damage akan meningkat, yang tentunya bisa membuat musuh kalian terkejut dengan serangan yang tak terduga.Â
Kombinasikan Windtalker dengan item lain seperti Berserker Fury untuk mendapatkan critical chance yang lebih besar.
3. Meningkatkan Movement Speed
Salah satu hal yang sering diabaikan adalah atribut movement speed. Windtalker memberikan tambahan 20 poin movement speed, yang sangat penting terutama untuk hero Marksman yang biasanya kurang dalam mobilitas.Â
Selain itu, kalian juga akan mendapatkan tambahan 5% movement speed dalam waktu singkat saat berhasil mengaktifkan pasifnya.
Jadi, tidak heran jika Windtalker menjadi pilihan favorit bagi banyak pemain Mobile Legends.Â
Dengan kombinasi kecepatan serang, peluang critical yang tinggi, dan peningkatan movement speed, item ini bisa menjadi kunci untuk kesuksesan dalam pertempuran!
Baca Juga : Penjelasan Item Anti Tank Demon Hunter Sword di Mobile Legends
Hero yang Cocok Menggunakan Windtalker
Inilah Hero-Hero Mobile Legends yang makin OP (Over Power) pada saat menggunakan Item Attack Speed Windtalker
1. Moskov
Moskov adalah hero marksman yang bisa basic attack yang cepat dan mampu memberikan damage hingga ke backline lawan.Â
Dengan menggunakan item Windtalker, serangan Moskov semakin kuat karena bisa menyerang area lebih luas. Ini membuatnya sangat mematikan dalam pertempuran.
2. Irithel
Irithel adalah hero marksman lain yang cocok dengan item Windtalker. Selain meningkatkan attack speed-nya.Â
Irithel juga mendapat keuntungan dari peningkatan mobilitas berkat peningkatan movement speed. Dengan Windtalker, Irithel menjadi lebih mematikan dan sulit dihentikan.
3. Ling
Ling adalah hero assassin yang sangat mematikan. Dengan menggunakan Windtalker, Ling mendapat tambahan movement speed dan damage yang besar.Â
Kombinasi ini membuatnya sangat kuat dalam menyerang lawan, terutama dengan skill kedua yang bisa merambat ke musuh-musuh yang jauh.
4. Miya
Miya, seorang marksman, memiliki kemampuan untuk menyerang tiga arah sekaligus dengan skill pertamanya.Â
Windtalker membantu Miya meningkatkan damage dan Attack Speed-nya. Movement Speed tambahan juga membuatnya lebih lincah dalam menghindari serangan lawan.
5. Hanabi
Hanabi memiliki kemampuan unik untuk memantulkan serangan lawan dengan bounce damage-nya.Â
Dengan Windtalker, setiap serangan Hanabi menjadi lebih mematikan karena mendapat tambahan damage. Ini membuatnya sulit ditaklukkan dan sangat kuat di medan perang Mobile Legends.
Dengan menggunakan item Windtalker, para hero ini menjadi lebih kuat dan mematikan dalam pertempuran.Â
Kombinasi antara kecepatan serangan dan damage tambahan membuat mereka menjadi pilihan yang menarik untuk dimainkan dalam permainan Mobile Legends.
Itulah beberapa hal mengenai Windtalker Mobile Legends, semoga bermanfaat ya! Jangan lupa juga untuk selalu Top Up Mobile Legends hanya di UniPin sekarang juga!