back to top
indonesia flag
united-states
Saturday, April 19, 2025
indonesia flag

Indonesia

united-states

English

HomeMobile Legends10 Hero Counter Natalia Mobile Legends, Auto Win!

10 Hero Counter Natalia Mobile Legends, Auto Win!

Natalia punya skill ultimate yang bisa membuatnya menghilang tanpa perlu masuk ke dalam semak dua kali berturut-turut, membuatnya sulit dihadapi. 

Dia juga dikenal sebagai roamer killer terbaik di META saat ini, terutama jika musuh menggunakan jungler assassin. 

Keberadaan Natalia yang bisa menghilang membuat jungler dan gold laner lawan harus ekstra waspada karena dia punya burst damage besar di early game.

Kemampuan Natalia untuk menghilang membuat lawan harus lebih berhati-hati, terutama jungler dan gold laner. 

Ini adalah salah satu kekuatan utamanya. Natalia juga adalah pembuka map terbaik di Land of Dawn dibandingkan hero-hero lainnya.

Jadi, apa yang harus dilakukan jika kita bertemu dengan Natalia, selain melakukan ban? UniPin punya sepuluh opsi hero yang dipercaya sebagai counter terbaik untuk Natalia.

10 Hero Counter Natalia Mobile Legends, Auto Win!

Beberapa hero di Mobile Legends sangat populer karena keunggulan mereka. Salah satunya adalah Natalia, yang sering jadi favorit para pemain.

Natalia terkenal karena kemampuannya menghilang, yang bikin hero-hero lawan ketar-ketir. Dia juga sering dipakai untuk membuka map, memudahkan timnya beraksi. Meskipun Natalia bisa bikin lawan kesal, ada beberapa hero yang bisa mengcounter dia.

1. Hylos

Sudah banyak yang tahu kalau Hylos adalah pilihan terbaik untuk melawan Natalia. Dua skillnya, Ring of Punishment dan Glorious Pathway, bisa bikin Natalia kerepotan.

Glorious Pathway bikin Natalia sulit kabur karena efek slow-nya. Dengan Hylos di tim, Natalia bakal kesulitan buat roaming dengan nyaman.

2. Rafaela

Rafaela mungkin sudah jarang dipilih sebagai hero support heal karena efek blessing favor di-nerf. Tapi, dia tetap jadi ancaman besar bagi Natalia.

Skill Light of Retribution dari Rafaela bisa langsung menggagalkan invincibility Natalia jika digunakan di dekatnya. Keberadaan Rafaela benar-benar bikin hidup Natalia jadi susah!

3. Popol dan Kupa

Popol dan Kupa bisa jadi pilihan bagus buat nge-counter Natalia. Pertama, skill tiga mereka bisa bikin jebakan yang bikin lawan nggak bisa bergerak sementara waktu.

Selain itu, hero ini punya jangkauan serangan yang cukup jauh. Jadi, kalau Natalia coba kabur, skill 1, Bite ’em Kupa, bisa bikin Kupa cepat ngejar Natalia dan ngasih efek stun sebentar yang bikin dia nggak bisa lari kemana-mana.

4. Yi Sun-Shin

Dengan skill Mountain Shocker milik Yi Sun-Shin, Natalia gak bisa sembunyi lagi di rerumputan Land of Dawn. 

Skill ini bakal memaksa Natalia keluar dari persembunyian dan menunjukkan lokasinya. Yi Sun-Shin adalah hero yang cocok banget buat meng-counter Natalia!

5. Odette

Hero counter yang kelima untuk menghadapi Natalia adalah Odette. Hero Mage ini punya kemampuan crowd control yang efektif.

Skill crowd control Odette bisa dengan mudah menghentikan gerakan Natalia. Selain itu, serangan Odette yang berupa Magical Damage memberikan kerusakan besar pada Natalia, terutama di awal permainan.

6. Selena

Menggunakan hero Assassin seperti Selena bisa jadi pilihan bagus untuk counter Natalia. Selena bisa memakai skill Abyssal Devil untuk memantau lokasi-lokasi tertentu yang sudah kamu tentukan.

Begitu Natalia mendekat, dia akan terkena efek slow sampai 50% selama 1 detik. Jangan lupa gunakan combo skill Selena supaya setiap serangannya bisa memberikan damage besar yang bisa mengalahkan Natalia.

7. Franco

Hero berikut ini adalah tujuh hero jenis Tank yang bisa kamu andalkan untuk counter Natalia. Franco biasanya berperan untuk melindungi dan mendukung hero lain yang sedang bertarung.

Franco memiliki skill crowd control yang sangat efektif, terutama saat digunakan pada lawan yang ia targetkan. Dengan mobilitas yang tinggi, Franco dapat menghambat pergerakan Natalia dengan cukup baik.

8. Aldous

Counter hero terbaik untuk Natalia di Mobile Legends adalah Aldous. Sebagai hero Fighter yang sangat kuat, terutama dengan 500 stack, Aldous memiliki kemampuan unik untuk mengungkap seluruh hero di peta menggunakan skill Ultimatenya, termasuk Natalia.

Begitu skill ini diaktifkan, langsung kejar Natalia yang berada jauh dari Turret. Meskipun Natalia bisa menahan serangan Aldous dengan skill 2-nya, jika dia berada jauh dari Turret, langsung habisi saja.

Keunggulan build Aldous adalah kemampuannya untuk membuka peta, membuat semua hero terlihat. 

Namun, ingat, menggunakan Aldous untuk melawan Natalia tidak selalu harus menyerang langsung. Kamu bisa cukup menggunakan Ultimate agar teman satu tim tahu di mana posisi Natalia berada.

9. Eudora

Mage ini bisa bikin frustasi karena bisa menghabisi musuh hanya dengan satu kombinasi skill. Eudora juga punya kemampuan untuk mengurangi magic defense musuh dengan skill pertamanya. Hal ini membuatnya bisa memberikan damage besar kepada musuh.

Selain itu, skill pertamanya juga bisa memberikan pukulan kepada Natalia yang sedang bersembunyi. Kalau sudah ketahuan, langsung saja habisi Natalia dengan satu kombinasi skill.

Tidak perlu khawatir, skill kedua Natalia hanya untuk physical damage dan tidak berpengaruh pada magic damage. Jadi, Eudora sangat cocok sebagai pilihan untuk melawan Natalia dalam Mobile Legends, terutama untuk kemampuan pasifnya!

10. Thamuz

Thamuz memiliki kekuatan yang luar biasa, sampai-sampai dia bisa mengalahkan Natalia dengan Skill Ultimatenya. 

Ultimate dari Thamuz menciptakan wilayah luas yang terbakar dengan api, sehingga Natalia tidak bisa sembunyi dari api ini jika sedang berusaha menghilang.

Itulah counter Natalia Mobile Legends yang dapat kamu kenali lebih lanjut. Semoga dapat membantu kamu ya!

Untuk memaksimalkan Top Up Mobile Legends di UniPin sekarang juga! Pastinya bisa mendapatkan promo dan diskon yang menarik!

Top Up di UniPin

Popular Articles

Apa itu MCGG Advance Server dan Cara Ikutnya 2025

Magic Chess Go Go (MCGG) menyediakan Advance Server untuk pemain mencoba fitur dan konten baru. Hal itu bisa dinikmati para pemain untuk mengetahui berbagai...