Ada banyak skin PUBG yang mulai diincar dan menjadi pilihan terbaik untuk para pemain. Skin tersebut kerap diandalkan para pemain untuk memulai peperangan dan mengincar kemenangan pada tiap match.
Tencent sendiri telah merilis berbagai macam skin PUBG yang dilengkapi dengan ciri khas masing-masing. Bahkan, terdapat beberapa skin yang masuk dalam jajaran termahal pada in-game shop di game battlegrounds tersebut.
Memang menggunakan skin akan membuat senjata PUBG pemain menjadi lebih sakit dan memberikan damage tinggi. Tak heran jika para pemain mulai mencoba untuk mencari jenis skin yang terbaik dan digunakan pada senjata andalannya.
Dari sekian banyak pilihan, terdapat beberapa daftar nama skin popular di kalangan pemain PUBG. Adapun kumpulan item skin tersebut adalah sebagai berikut.
AKM Acolyte of Justice
Senjata AKM menjadi salah satu item tembakan yang sangat diandalkan para pemain PUBG. Terdapat item skin Acolyte of Justice yang dirilis untuk senjata AKM dan menjadi sangat popular di kalangan pemain.
Skin satu ini menjadi popular karena dianggap memiliki damage tinggi dan sangat sakit jika terkena hit. Skin Acolyte of Justice AKM PUBG juga dilengkapi dengan equipment PUBG, seperti grip dan scope. Hal tersebut akan sangat membantu untuk meningkatkan performa tembakan, terlebih saat digunakan sebagai senjata jarak jauh.
M416 The Fool
Skin The Fool yang dirilis PUBG Mobile untuk senjata M416 terbilang banyak diincar pemain. Hal itu dikarenakan efeknya yang akan mematikan jika terkena tembakan.
The Fool sendiri dibuat dengan beberapa level, seperti Kill Effect, Kill Messages, hingga Loot Create. Dengan efek dan kontribusi yang diberikan oleh skin tersebut, jika pemain ingin memilikinya, maka harus menyiapkan kocek cukup mahal.
M24 Circle of Life
M24 Circle of Life menjadi skin senjata PUBG yang popular dan disukai banyak pemain karena tampilannya. Skin tersebut didesain dengan tampilan yang sangat epic, sehingga membuat pemain terpukau.
Terdapat motif lingkaran yang dibalut dengan beragam warna menarik, sehingga membuat kesan skin M24 terbilang mencolok. Skin Circle of Life sangat cocok untuk dikoleksi para pemain.
AWM Mauve Avenger
AWM Mauve Avenger merupakan skin eksklusif yang wajib dimiliki para pemain PUBG. Pasalnya, skin tersebut mampu membuat senjata AWM menjadi terlihat lebih menawan saat digunakan dalam pertempuran.
Mauve Avenger bahkan bisa dibilang menjadi skin PUBG langka yang memiliki visual indah. Tampilan uniknya akan sangat cocok untuk para pemain yang hobi mengoleksi skin.
Nah, itulah deretan skin PUBG Mobile yang terbilang popular dan bisa dijadikan referensi untuk pemain. Berbagai item skin, kostum, hingga battle pass dapat dimiliki dengan mudah dan cepat melalui top up PUBG di UniPin.
Dapatkan berbagai ulasan terbaru dan menarik mengenai game favoritmu hanya di UniPin Blog.