indonesia flag
united-states
Friday, April 19, 2024
indonesia flag

Indonesia

united-states

English

HomeMobile LegendsTrik Maksimalkan Baxia Mobile Legends Demi Bisa GG

Trik Maksimalkan Baxia Mobile Legends Demi Bisa GG

Bagi kamu pecinta game mobile legends, tentu sudah tidak asing lagi dengan hero baxia kan. Hero tank sekeras batu tetapi sering digunakanan juga untuk offlaner atau bahkan jungler. Tidak sedikit players bereksperimen dengan hero baxia mobile legends, entah itu mengubah item build, mengubah role, emblem, atau mengubah spell yang dipakai ketika bermain. Penasaran kan, hero apa sih baxia itu? Langsung aja simak ulasannya berikut ini.

Rekomendasi Build Baxia

baxia mobile legends buildUntuk mempelajari hero baxia, tidak ada salahnya kamu mencoba build yang cocok terlebih dahulu. Kamu bisa mencoba baxia mobile legends build di v.s A.I. atau custom untuk mengira-ngira item apa aja sih yang cocok buat baxia. Jika masih bingung, nih rekomendasi build baxia yang bisa kamu gunakan.

Baxia termasuk hero all role, jadi bisa di mid laner ataupun offlaner. Sepatu yang cocok untuk baxia adalah warrior boots atau rough boots. Kedua sepatu ini bisa dijadikan pilihan tergantung dengan lawannya. Jika lawan pick hero bertipe physical, warrior boots cocok untuk menambahkan physical defense. Namun jika lawan pick hero mage atau hero crowd control, sepatu rough boots dapat menambah defense magic.

Item selanjutnya yaitu cursed helmet. Tambahan +1000 HP dan +25 magical defense serta pasif dari item yang memberikan burning soul, dijamin baxia bakal menjadi hero yang merepotkan lawan.

Berikutnya kamu perlu membeli item dominance ice untuk meningkatkan mana sebesar +500, physical defense naik menjadi +70 dan movement speed akan meningkat sebesar +5%. Tidak sampai disitu saja, item ini juga memberikan efek +10% cooldown reduction sehingga memudahkan baxia untuk roam ke gold lane, exp lane maupun ke mid lane.

Brute Force Breastplate perlu kamu masukkan ke item baxia saat bermain mobile legend. Item ini memiliki efek pasif yaitu ketika hero menggunakan basic attack maka akan menambahkan movement speed sebanyak 3%.

Musuh banyak pick hero mage, item athena’s shield adalah kuncinya. Item ini menambahkan sekitar +900 HP plus HP regen +4 dan magical defense meningkat +62. Pasif item ini bermanfaat ketika menerima magic damage dari musuh. Kerusakan yang ditimbulkan magic damage akan berkurang sebesar 25%.

Item terakhir yang bisa kamu beli adalah ice queen wand. Item yang biasa digunakan oleh hero mage ini ternyata berefek besar jika dipakai oleh baxia. Efek pasif ketika baxia memberikan damage akan membuat musuh terkena efek slow sebesar 15% dan akan sangat berguna ketika war berlangsung.

Skills Hero Baxia

baxia mobile legends skillsBaxia mobile legends skills yang perlu kamu ketahui ada 3. Skill pertama yang bernama baxia-shield unity menjadikan hero ini seperti sebuah roda perisai yang menggelinding dan bisa melompati dinding land of down dengan bebas. Saat hero lawan terkena skills ini, otomatis lawan tersebut akan terkena efek stun dan menyebabkan efek knockback lawan lainnya.

Skills kedua yaitu shield of spirit. Perisai yang berada di tangan baxia akan dilempar ke depan dan ketika mengenai lawan, otomatis akan terkena efek slow. Skill ini tergolong memiliki cooldown yang singkat, jadi kamu bisa spam skills ini dengan syarat perisai mengenai hero atau minion lawan.

Skill ultimate dari baxia mobile legends dapat mengeluarkan frontal shield dan meningkatkan kecepatan baxia untuk mengejar atau meng-hit lawan. Tortoise’s puissance ini menciptakan jalur seperti lava yang memberikan damage sakit kepada lawan serta efek slow. Benar-benar hero dengan skills yang merepotkan ya!

Cara Bermain Hero Baxia

baxia mobile legends guideBuat kamu roleplayer tank atau offlaner, baxia menjadi salah satu hero yang sangat cocok dengan meta apapun. Fungsi roam yang cepat, crowd control dan tebal seperti batu menjadikan baxia diminati banyak players.

Baxia mobile legends guide yang perlu kamu pahami saat menjadi offlaner adalah jaga lane dengan benar. Waspada terhadap gank oleh musuh dan clear minion dengan cepat dan bergerak ke arah rekan tim dengan menggunakan skills 1 untuk membantu.

Ketika kamu pick baxia untuk tank, pilih item defense seperti yang telah direkomendasikan dan bergerak secara fleksibel baik ke atas, ke bawah dan sesekali open map jika musuh missing. Jangan takut kena ambush musuh ya, karena baxia yang termasuk hero tebal dan keras, kamu bisa gunakan skills satu hingga tiga secara bergantian untuk bisa lolos dari gank lawan.

Biasanya tugas baxia itu cover jungler, roam ke arah lane manapun, dan menjadi sandbag atau samsak tim. Ketika war berlangsung, damage musuh semua masuk ke baxia, saat itulah hero kawan lock atau culik core hero musuh dan dengan begitu akan mudah memenangkan war.

Review Hero Baxia Mobile Legends

Setelah kamu memahami build, skills, dan cara bermain baxia yang baik. Tidak usah ragu untuk pick baxia saat bermain classic atau rank ya. Baxia mobile legends review secara keseluruhan merupakan hero yang mudah dipakai dan hero yang keras. Mobilitas tinggi dari baxia cocok membantu melindungi kawan, menjaga lane, dan roaming.

Emblem tank cocok untuk baxia dan menggunakan battle spell antara lain vengeance, revitalize, flicker, aegis, flameshot, dan execute. Akhir-akhir ini baxia sering juga memakai spell jungler dan menjadi core tim. Meskipun item yang digunakan kebanyakan defense, tetapi baxia jungler juga sangat sakit lho ketika kena lawan.

So, itulah ulasan singkat mengenai baxia mobile legends. Kamu tertarik untuk mencoba game play nya? Jangan ragu-ragu ya. Baxia cocok menempati lane manapun kok. Mau mencoba baxia full damage, atau baxia murni tank, atau baxia semi tank dengan item defense dan mage? Selamat mencoba kawan.

UniPin
UniPin
UniPin Blog Menyediakan Artikel Promo, Events dan Updates Seputar Games, Kamu Juga Bisa Mendapatkan Panduan dan Tips Bermain Games Disini.

Top Up di UniPin

Popular Articles

Penting! Tips Midlane Mobile Legends, Auto Victory!

Midlane di Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) bukanlah sekadar lane biasa. Lane ini terletak di tengah peta, memberi akses ke seluruh bagian permainan.  Pemain yang...