indonesia flag
united-states
Thursday, September 19, 2024
indonesia flag

Indonesia

united-states

English

HomePoint Blank8 Senjata Point Blank Terkuat yang Wajib Kamu Punya

8 Senjata Point Blank Terkuat yang Wajib Kamu Punya

Saat terjun dalam medan pertempuran Point Blank, kamu harus siap dengan strategi khusus yang bisa membawamu memenangkan pertarungan. Namun, apalah arti strategi matang tanpa senjata yang mumpuni. Salah memilih senjata Point Blank, bukan nyawa karaktermu saja yang melayang, tetapi juga berpengaruh pada statistik permainan.

Sama seperti game mirip point blank lain contohnya PUBGM dan Free Fire, Point Blank juga punya deretan senjata terbaik. Tiap item senjata memiliki ciri khas dan kelebihan masing-masing. Dengan mengenal karakteristiknya, kamu bisa memilih mana senjata Point Blank yang paling bagus versimu sendiri.

Senjata Point Blank Terkuat

Dari sekian banyak senjata yang beredar di kalangan Troopers, ini dia senjata Point Blank 2020 paling kuat versi UniPin.

Shotgun M1887

senjata point blank terkuat
Sumber : Youtube.com

Layak menyandang gelar sebagai shotgun terampuh di PB. Kecepatan reload M1887 hampir sama dengan spas, tetapi damage yang ditimbulkan lebih tinggi dan lebih ringan. Animasi reload juga relatif cepat. Bahkan, saat reload kamu bisa memotongnya dengan tembakan sehingga senjata langsung bisa memuntahkan peluru.

Perlu dicatat, shotgun satu ini punya damage full  alias 100, tetapi harus disebar ke beberapa peluru. Maka, potensi one hit dead baru muncul jika kamu berada dalam jarak point blank M1887.

Tactilite T2 Fire Dragon

senjata point blank yang paling bagus
Sumber : Youtube.com

Recoil Tactilite T2 Fire Dragon tampak lebih kasar, tetapi inilah senjata snipper paling sakit yang ada saat ini. Perlu diketahui, damage yang diberikan pada statusmu pun cukup besar, yaitu 97, hampir setara dengan shotgun. Boleh dikata, peluru senjata ini menyerempet saja bakal membuat lawan mati.

Senjata ini bisa dibilang lebih lincah daripada Cheytac. Akurasinya memang lebih kecil, tetapi asalkan kamu punya kemampuan membidik bagus, isu itu tidak jadi soal. Satu hal yang pasti, jika kamu sudah andal memakai senjata ini, kemampuanmu setara dengan para pemain pro!

OA-93 Desert Hound

senjata point blank 2020
Sumber : Zepetto.com

Senjata satu ini ternyata digadang-gadang sebagai senjata favorit gamer PB Zeppeto. Sering digunakan saat pertandingan, OA-93 Desert Hound berwujud senapan panjang berwarna hitam dan merah. Kelebihan senjata ini cukup unik, yaitu recoil yang tenang. Tidak ada gelombang tidak penting yang biasa kamu temukan di senjata lain.

Tergolong senjata Sub-Machine Gun, OA-93 Desert Hound sudah punya fitur fire speed. Seperti kamu tahu, ketika fire speed dikombinasikan dengan title fire speed bakal membuatmu mampu melontarkan peluru nyaris tanpa jarak. antara satu peluru dan peluru berikutnya. Bayangkan dual mode dengan damage hebat saat sukses mengenai musuh. Keren kan?

Snipper Riffle Cheytac-m200 Rustron

senjata point blank terbaik
Sumber : Csdan.blogspot.com

Penggemar snipper wajib punya Cheytac-m200 Rustron! Kemungkinan one hit dead cukup tinggi dengan damage yang besar. Saat pemain pakai title memadai dan berhasil mengenai pin point target, kamu tentu bisa menghasilkan exp lebih banyak.

Keunggulan snipper satu ini terletak pada akurasi tembakan yang nyaris sempurna. Satu kali scope pasti lurus dan tepat sasaran. Menggoda banget kan? Namun, bobot senjata terbilang berat sehingga kecepatan pergerakan bakal melambat saat membawanya.

Assault Rifle Aug A3 G/Rustron

senjata ar point blank
Sumber : Kabargames.id

Hadir di deretan Assault Rifle, senjata ini punya kelebihan pada fire speed, akurasi, dan damage yang bikin nyali lawan ciut. Wajar jika Aug A3 G/Rustron ini masuk dalam daftar senapan populer di mata Troopers.

Nah, buat kamu yang ingin melakukan headshot, coba deh mode laser. Mode ini punya akurasi tinggi untuk menarget sasaran. Pas banget untuk meluncurkan headshot tepat ke kepala lawan. Kekurangan Aug A3 G/Rustron justru berada pada recoil yang kurang optimal. Namun, hal itu bisa tertutupi oleh kecepatan, akurasi, dan damage yang luar biasa.

P90 ext. Rustron

senjata p90 rustron
Sumber : Tips-trik-pointblank.blogspot.com

Cari Sub-Machine Gun? Coba ambil P90 ext Rustron. Ini adalah salah satu Sub-Machine Gun yang punya jumlah peluru paling banyak. Dilengkapi laser sight, senjata ini bisa mempermudah seorang pemain untuk menembak sasarannya. Kombinasi tersebut bisa membuatmu menang dengan gampang ketika terlibat pertarungan panjang.

P90 memiliki damage yang cukup tinggi dan fire speed yang setara dengan senjata sejenis lainnya. Jika kamu membandingkannya dengan dual mode OA dan Kriss S.V, P90 masih kalah soal kerasnya hantaman peluru yang dilontarkan. Jadi, saat berjumpa lawan dengan dua senjata tersebut, kamu wajib waspada ya.

Kriss S.V Obsidian

kriss point blank
Sumber : Gamebrott.com

Senjata Point Blank terbaik berikutnya disandang oleh Kriss S.V Obsidian. Walau tampilannya tampak kecil dan ringan, inilah senjata pertama yang memakai dual mode. Perlu kamu tahu, senjata ini sempat di-nerf lantaran damage yang diciptakan dipandang tidak wajar.

Namun, senjata ini masih layak disebut senjata andalan PB. Kelebihannya terletak pada recoil fire speed dan akurasi tinggi ketika membidik target. Mirip OA, tetapi dengan damage lebih kecil dan akurasi lebih tinggi. Nggak heran kalau Kriss S.V masih diminati Troopers.

P90 M.C.G

p90 mcg point blank
Sumber : Tips-trik-pointblank.blogspot.com

Serangan mendadak selalu mematikan. Jika kamu setuju dengan pernyataan ini, maka wajib mengantongi P90 M.C.G. Senjata berwarna hitam dan kuning ini punya silencer sehingga cocok dipakai saat mengendap berusaha menargetkan lawan. Kelengkapan laser dot sight hadir tetapi mengusung scope berbeda.

Kekuatan damage dan fire speed yang dimiliki membuatnya bisa bersaing dengan SMG lain. Meski masuk sebagai senjata pemula lantaran recoil-nya kecil, tidak membuatnya sepi peminat. Walau peluru tidak banyak, P90 M.C.G punya jarak pin point lebih jauh. Cukup kuat dan ampuh membuat lawan bertekuk lutut.

Jadi, apakah kamu sudah menemukan senjata Point Blank favorit dari daftar senjata Point Blank terkuat di atas? Perlu diketahui, beberapa senjata underated bisa jadi sangat kuat ketika dipakai di map tertentu. Maka, mengenali karakteristik senjata, karakter point blank terbaik, dan map bisa membantumu memilih senjata terbaik. Selamat hunting senjata andalan!

UniPin
UniPin
UniPin Blog Menyediakan Artikel Promo, Events dan Updates Seputar Games, Kamu Juga Bisa Mendapatkan Panduan dan Tips Bermain Games Disini.

Top Up di UniPin

Popular Articles

Senjata Point Blank yang Paling Bagus untuk Push Pangkat

Para pemain memerlukan senjata Point Blank paling bagus untuk push pangkat lebih cepat. Dengan menggunakan jenis senjata tersebut, pemain bisa lebih banyak menekan musuh...