Baal Genshin Impact memiliki stat yang terbilang kuat dan makin sakit jika dipadukan dengan komposisi build tepat. Karakter yang dikenal sebagai Raiden Shogun ini memang dibekali dengan skillset sangat mumpuni.
Baal sendiri adalah karakter bintang 5 Electro yang kuat dalam Genshin Impact. Sebagai pengguna polearm dan Electro Archon (dewa) Inazuma, Baal menawarkan gaya bermain unik. Ia bermain dengan berfokus pada ledakan Elemental Burst berkekuatan tinggi dan kemampuan pendukung tim yang hebat.
Lalu, bagaimana statistik dan build yang ideal untuk Baal, sehingga menghasilkan serangan paling sakit 2024? Untuk mengetahuinya, simaklah ulasan di bawah ini.
Statistik Ideal Baal
Untuk memaksimalkan potensi serangan Baal Genshin Impact, maka pemain bisa berfokus pada beberapa hal. Di antaranya adalah Energy Recharge, Crit Rate, Crit DMG, dan ATK%. Set artefak Emblem of Severed Fate 4 potong sangat direkomendasikan.
Set ini memberikan bonus Energy Recharge 20%. Selain itu, set artefak ideal Baal tersebut bisa meningkatkan Elemental Burst DMG sebesar 25% dari Energy Recharge (hingga maksimum 75%).
Untuk statistik utama (main stat) artefak, gunakan Energy Recharge Sands, Crit Rate/Crit DMG Circlet, dan pertimbangkan ATK% Goblet. Komposisi tersebut sangat berperan untuk tambahan damage.
Sementara senjata terbaik Baal adalah Engulfing Lightning, yakni polearm bintang 5 dengan Energy Recharge sebagai stat utama. Senjata ini makin meningkatkan ATK Baal berdasarkan Energy Recharge miliknya.
Penjelasan Build Baal Genshin dan Alasannya
Energy Recharge sangat penting untuk Baal Genshin Impact karena Elemental Burst miliknya, yakni Jyakkan no Hikari. Itu adalah sumber utama damage Baal yang sangat efektif.
Emblem of Severed Fate meningkatkan damage Elemental Burst secara signifikan. Ini berpengaruh berdasarkan Energy Recharge yang akan menjadikannya pilihan terbaik.
Lalu, ada Crit Rate dan Crit DMG yang membantu meningkatkan konsistensi serta besarnya serangan kritis Baal. Sementara ATK% memberikan peningkatan damage secara keseluruhan.
Sementara Engulfing Lightning adalah senjata Genshin Impact terbaik. Sebab, selain stat utama Energy Recharge, terdapat pula efek yang menskalakan ATK Baal.
Skala tersebut dihasilkan berdasarkan Energy Recharge miliknya. Kombinasi ini membuat Baal semakin kuat seiring dengan tingginya Energy Recharge.
Komposisi Tim yang Efektif
Baal memiliki peran unik dalam tim. Ia berfungsi sebagai pendukung tim Genshin Impact yang hebat dengan Elemental Burst. Elemen tersebut berfungsi untuk mengisi ulang Elemental Burst rekan setimnya dan memberikan damage tambahan.
Baal bekerja sangat baik bersama karakter yang memiliki Elemental Burst. Di antaranya seperti Eula, Xingqiu, dan Beidou.
Eula adalah pengguna Claymore Cryo yang melepaskan ledakan damage besar dengan Elemental Burst miliknya. Baal dapat mengisi ulang Elemental Burst Eula dengan cepat dan memberikan tambahan damage Electro, sehingga memperkuat serangan Eula.
Sementara Xingqiu dan Beidou Genshin Impact adalah pengguna pedang Hydro dan Electro off-field DPS (damage per second). Perannya adalah memberikan damage elemental secara konsisten melalui Elemental Burst mereka. Baal Genshin Impact dapat mengisi ulang Elemental Burst mereka dan memicu reaksi elemental yang kuat.
Nah, itulah ulasan mengenai build dan stat Baal Genshin Impact yang bisa dijadikan panduan pemain pemula. Segera miliki berbagai karakter, skin, senjata, hingga item limited lainnya dengan melakukan top up Genshin Impact di UniPin.
Dapatkan berbagai ulasna terbaru mengenai game favoritmu hanya di UniPin Blog.