Bagi sebagian pemain Mobile Legend tentunya sudah tidak asing lagi dengan nama hero Saber. Hero satu ini memang terbilang popular di kalangan pemain, terlebih para pecinta one hit one kill.
Saber sendiri sangat popular pada kalangan pemain Mobile Legends karena dikenal dengan kemampuan killnya yang terbaik. Pasalnya, hero Assasin ini bisa melumpuhkan musuhnya dengan satu pukulan saja.
Kemampuan killnya yang sangat baik membuat para pengguna hero Marksman maupun Mage menjadi ketar-ketir saat menghadapi Saber. Hal ini dapat terjadi karena Saber Mobile Legends dibekali dengan combo skill dan battle spell yang luar biasa. Memangnya, seperti apa combo skill dan battle spellnya? Untuk mengetahuinya, jangan lewatkan ulasan satu ini.
Battle Spell Saber MLBB
- Execute – Meningkatkan damage tambahan pada musuh yang sangat mematikan
- Retribution – Sangat berguna untuk menambahkan point sebagai seorang Hyper Mobile Legend
- Flameshot
Combo Skill Saber
Skill 2 > Ultimate > Skill 1
Combo skill ini sudah termasuk menjadi yang paling sering digunakan para pemain hero Saber MLBB. Skill 2 milik hero tersebut akan memberikan dash pada musuh dan ultimate akan memulai serangannya. Jika musuh sudah terkena combo skill 2 + ultimate + skill 1, maka akan sangat sulit untuk menghindar.
Skill 1 > Skill 2 > Ultimate
Jika pemain membutuhkan pilihan combo lainnya, maka bisa keluarkan skill 1, kemudian skill 2, dan ultimate. Skill 1 dikeluarkan lebih dulu untuk menyerang musuh dengan HP tebal. Pilihan combo kedua ini sangat cocok digunakan untuk menyerang hero tank dan fighter.
Ultimate > Skill 1 > Skill 2
Untuk menyerang jarak dekat, Saber Mobile Legend bisa menggunakan combo skill ultimate, kemudian skill 1, dan terakhir keluarkan skill 2. Combo ini akan membuat musuh menjadi berhenti bergerak dan serangan Saber mulai terasa lebih cepat dari biasanya.
Hero Counter Saber
Faramis
Gunakan skill pasif Hero Faramis untuk memulihkan HP dan menyerang Saber dengan cepat. Keluarkan skill 1 untuk membuat Saber menjadi sulit bergerak menjauhi Faramis. Jika ingin membuat lapisan HP terbaru, maka bisa gunakan skill ultimate Faramis.
Argus
Skill 1 dan pasif dari hero Argus Mobile Legends akan membuat Saber menjadi tak berdaya. Dengan skill Argus tersebut, serangan akan dikeluarkan lebih cepat dan membuat Saber lebih mudah kalah.
Khufra
Skill pasif Khufra wajib dikeluarkan saat melawan Saber. Pasalnya, skill ini dapat mengeluarkan efek slow dan membuat 8% HP pulih pada setiap 12 detik. Selain itu, kombinasikan skill 2 dan ultimate Khufra untuk mendapatkan ekstra damage.
Nah, itulah ulasan mengenai combo skill, battle spell, hingga counter untuk hero Saber MLBB. Untuk bisa mendapatkan berbagai item melawan Saber, maka dapat segera lakukan top up Diamond ML di UniPin.
Dapatkan berbagai ulasan terbaru mengenai game favoritmu hanya di UniPin Blog.