back to top
indonesia flag
united-states
Saturday, April 19, 2025
indonesia flag

Indonesia

united-states

English

HomeMobile Legends10 Hero Counter Joy Mobile Legends Bang Bang Terbaik!

10 Hero Counter Joy Mobile Legends Bang Bang Terbaik!

Joy merupakan salah satu hero hybrid yaitu Assassin dan Mage yang lincah dan sangat menyusahkan terutama untuk marksman dan jungler. Ini pastinya sangat menganggu apabila hero yang satu ini tidak di banned. Tapi apakah kamu tau hero counter joy yang baik?

Kamu bisa menggunakan beberapa hero yang memiliki crowd control serta supress yang baik untuk menghalau hero yang satu ini. Karena dengan high-mechanic saja tidak cukup kamu memerlukan hero yang dapat diunggulkan untuk melawan joy.

Ingin tahu counter alami joy? Yuk simak artikel UniPin berikut ini ya!

Overview Joy

counter-joy

Sebelum melihat lebih jauh mengenai hero counter joy. Mungkin kita akan mengulas sedikit mengenai hero Joy yang satu ini. Pada dasarnya hero ini merupakan hero hybrid dengan role Mage dan Asassin jadi sama seperti Selena.

Joy ini super cepat dan sangat cocok untuk dijadikan EXP Lane, karena memang mobilitasnya tinggi dengan skill-nya sehingga dapat kamu maksimalkan dengan mudah. Selain itu memiliki magical damage yang cukup tinggi, hal ini mungkin menjadi salah satu petaka untukmu apabila berhadapan dengan hero yang satu ini.

Namun, dibalik kelebihan pastinya ada kekurangan. Jadi hero ini lemah dengan tingkatan supress atau crowd control yang tinggi sehingga apabila terkena stun akan mudah untuk ditangkap. Selain itu, memiliki durability yang rendah dan mudah terkena burst damage sehingga hero yang satu ini sulit untuk digunakan.

10 Hero Counter Joy Mobile Legends

Jadi, apabila kamu berhadapan dengan Joy. Jangan takut ada beberapa hero yang bisa kamu gunakan untuk meng-counternya. Selain itu, Joy ini bisa ditaklukan dengan mudah, lho! Berikut 10 hero counter joy yang cocok dan dapat kamu gunakan!

1. Minshitar

minshitar-counter-joy

Hero counter joy pertama yakni ada Minshitar, hero yang satu ini bisa menjadi malapetaka untuk Joy. Karena dengan “King’s Calling”-nya menjadikan Joy akan sulit untuk masuk. 

Minshitar juga memiliki tingkat stun yang luar biasa menganggu, jadi Joy tidak dapat bergerak dengan leluasa. Selain itu, apabila kamu menggunakan Minshitar Damage akan jauh lebih mudah karena Joy akan mudah untuk ditangkap.

2. Phoveus

Joy merupakan hero dash yang memiliki mobilitas cukup tinggi. Jadi, counter alami-nya bisa kamu gunakan hero yang satu ini. Phoveus bisa menjadi salah satu solusi pada saat menghadapi joy EXP Laner.

Kamu bisa menggunakan “Demonic Force” ultimate-nya Phoveus dengan beberapa sentuhan magical damage yang tinggi dan mengikuti arah pergerakan Joy dengan mudah. Sehingga, Joy tidak bisa bergerak dan mudah untuk dikalahkan.

3. Esmeralda

Apabila tidak PD untuk menggunakan Phoveus dan Minshitar pada EXP Laner. Kamu bisa menggunakan dewi yang satu ini. Esmeralda bisa mengcounter Joy yang merupakan hero mobilitas yang tinggi.

Darah putih (Absorb) yang dimiliki Esmeralda bisa menjadi tameng untuk Joy sehingga hero ini tidak dapat mengeluarkan skill yang dengan lebih. Selain itu dengan Ultimatenya bisa mengcouner pergerakan Joy hingga nafas terakhir.

4. Khufra

Kamu seorang tanker? Khufra merpakan counter joy yang cocok untuk kamu gunakan. Dengan bounching ball-nya dapat menghentikan dash dan mobilitas dari Joy dengan mudah selain itu dengan Tyrant’s Rage dari hero ini bisa melumpuhkan Joy dalam satu pukulan.

Kombinasikan khufra dengan hero burst seperti kagura atau lunox agar joy mudah ditaklukan.

5. Franco

Jangan heran, Franco bisa menjadi tank yang sulit untuk dilumpuhkan oleh Joy dengan Blody Hunt-nya Joy akan kesulitan dan tidak dapat bergerak. Intinya Joy ini sulit bertemu dengan tank supress seperti Franco dan Khufra.

Kamu bisa mengkombinasikan beberapa hero seperti hayabusa, lancelot, ling agar mudah meratakan Joy di Land of Dawn.

6. Wanwan

Apabila kamu user marksman, salah satu counter Joy yang bisa kamu gunakan yaitu Wanwan. Skill 2 Wanwan “Needless in Flower” bisa kamu gunakan lebih baik lagi agar menghindari kelincahan Joy.

Selain itu, dengan pasive dan keunikan Wanwan sendiri akan lebih mudah untuk menjangkau serta menghindari pergerakan dari Joy.

7. Saber

Hero lock yang satu ini bisa menjadi salah satu counter alami untuk Joy. Karena dengan burst damage yang besar serta suppress yang tinggi bisa menjadikan Joy sulit untuk melakukan pergerakan.

Selain itu saber juga bisa menjadi penganggu beberapa hero musuh terlebih lagi apabila Joy tidak dapat mengeluarkan kemampuannya dengan baik. Sehingga, hero yang satu ini solusi untuk Joy.

8. Lunox

Mage yang satu ini memiliki burst damage yang cukup tinggi sehingga kamu bisa memilihnya untuk counter joy. Selain itu, lunox ini midlaner yang cukup komplit skill kaburnya juga aman untuk kamu gunakan.

Selain itu, hero ini bisa menjadi bantuan untuk marksman apabila tidak dapat menjalankan tugasnya dengan baik.

9. Harith

Pada jalan ceritanya, Harith menjadi hero yang berteman dengan Joy. Mereka ini satu desa. Namun, apa daya Harith ini mampu mengcounter Joy dengan mudah terlebih lagi Joy Jungler.

Karena sama-sama lincah, namun Harith memiliki burst damage yang lebih kuat serta pasif uniknya bisa menganggu lawan dengan beberapa kali sentuhan saja.

10. Kaja

Dan hero terakhir yang bisa kamu gunakan untuk membasmi Joy adalah Kaja. Salah satu support/fighter terbaik yang ada di Mobile Legends ini bisa dengan mudah mengcounter Joy dengan divine adjustmentnya (ultimate kaja).

Selain itu pasif Kaja juga sangat berguna untuk mengurangi damage magic Joy yang pedih, sehingga bisa meminimalisir damage ke team seperti marksman maupun midlane.

Nah gimana sudah terbayang bukan untuk melakukan counter kepada hero Joy? Semoga artikel yang satu ini dapat menjadikan referensi untuk kamu dalam memaksimalkan bermain Mobile Legends ya!

Eitss… Jangan lupa juga untuk selalu Top Up Diamond ML hanya di UniPin!

Top Up di UniPin

Popular Articles

Apa itu MCGG Advance Server dan Cara Ikutnya 2025

Magic Chess Go Go (MCGG) menyediakan Advance Server untuk pemain mencoba fitur dan konten baru. Hal itu bisa dinikmati para pemain untuk mengetahui berbagai...