indonesia flag
united-states
Friday, April 26, 2024
indonesia flag

Indonesia

united-states

English

HomeMobile GamesMain PS di Android? Coba 9 Game PS1 Android Ini!

Main PS di Android? Coba 9 Game PS1 Android Ini!

Pesona Play Station sebagai salah satu console klasik memang selalu memikat. Meskipun zaman berkembang dan teknologi silih berganti, game console generasi pertama dari Sony tersebut tetap banyak diminati para gamers. Inilah mengapa ketika smartphone muncul, banyak yang tertarik untuk memainkan game PS1 di Android.

Kabar baiknya, berkat emulator Android kita bisa memainkan berbagai game yang dulu hanya bisa dimainkan menggunakan PS1. Sebagai pengingat, berikut rangkuman tentang beberapa game PSI terbaik yang kini juga bisa dimainkan di smartphone Android dengan mudah.

Rekomendasi Game PS1 Android

1. Tekken 3

game ps1 android ukuran kecil
Sumber : Youtube.com

Pada game PS1 Android ini kita akan melawan bot di berbagai medan pertarungan. Untuk karakternya, kamu bebas memilih satu dari 15 karakter baru. Tersedia dalam 3 mode yaitu, arcade, practice, dan survival, grafis game ini cukup lancar dan berkualitas tinggi.

Inilah mengapa meskipun dimainkan di smartphone, tampilan Tekken 3 Android tetap berkualitas dengan detail unik sebagaimana ketika kita memainkannya di console PS1. Selain permainan, pemain juga bebas untuk mengikuti alur cerita Tekken 3 hingga akhir permainan atau tamat.

2. Crash Team Racing

game ps1 android terbaik
Sumber : Variety.com

Racing game seru ini pertama kali rilis tahun 1999 di Amerika Utara. Meskipun usianya lebih dari 20 tahun, sampai saat ini Crash Team Racing atau CTR termasuk salah satu game PS1 populer dan memiliki banyak penggemar. Sekarang, game seru ini bisa kita mainkan di Android berkat emulator dan coolRom.

Kerennya, tampilan grafis game klasik ini tidak kalah bagus dan canggih dengan berbagai game versi terbaru. Ketika dimainkan di Android pun, game ini cukup jernih dan seru sehingga pemain yang baru mengenal CTR pun tidak bosan-bosannya memainkan game ini.

3. Super Shot Soccer

game ps1 android tanpa emulator
Sumber : Youtube.com

Terinspirasi dari anime Captain Tsubasa, game simulasi sepak bola ini menyediakan jurus-jurus ajaib untuk membantu memasukkan bola ke dalam gawang. Jurus-jurus tersebut disesuaikan dengan lambang negara, ideologi, dan budaya masing-masing tim yang berasal dari berbagai negara.

Setidaknya ada 30 tim nasional yang bisa dipilih untuk menuntaskan permainan ini. Unik adalah daya tarik utama Super Shot Soccer yang membuat game ini berbeda dibandingkan game PS1 Android tanpa emulator atau yang menggunakan emulator lainnya.

4. Harvest Moon

game ps1 android collroom
Sumber : Youtube.com

Farming dan game simulasi ini bercerita tentang seorang pemuda yang mewarisi sebuah peternakan serta perkebunan milik Sang Kakek di Mineral Town. Tugas utama pemain adalah membantu pemuda tersebut mengurus dan mengembalikan kejayaan peternakan serta perkebunan tersebut.

Sekilas, permainan ini tampak mudah. Tapi kenyataannya, pemuda tersebut harus mengatasi beberapa tantangan serta menyelesaikan semua misi dengan baik. Karena jika tidak, dalam jangka waktu tiga tahun pemuda tersebut harus meninggalkan Mineral Town.

Sedangkan jika berhasil, pemuda tersebut bisa tinggal di Mineral Town dan menikah dengan salah satu gadis desa. Game PS1 Android kelihatannya cukup mudah dan seru bagi para pemain penggemar game simulasi, yang tidak keberatan harus melalui waktu panjang untuk menamatkan permainan.

5. Nascar Rumble

rumble racing ps1 android
Sumber : Kompasiana.com

Dibuat oleh Electronic Arts untuk Play Station, Nascar Rumble merupakan racing game 1 vs 5 yang melewati 18 lintasan berbeda. Ada beberapa mode games yang bisa dipilih, yaitu Single Race, Championship, Showdown, dan Time Trial. Masing-masing memiliki kelebihan yang berbeda.

Game yang pertama kali dirilis tahun 2000 silam ini bisa dimainkan oleh single atau multiplayer baik ketika menggunakan game console PS1 ataupun smartphone Android. Meskipun tampilan grafisnya tidak sebagus beberapa racing game Android lain, tapi Nascar Rumble memiliki keunggulan khusus yang membuatnya tetap diminati.

6. Pepsiman

pepsiman android
Sumber : Youtube.com

Salah satu running game paling populer di PS1 ini cukup mudah. Di sini pemain hanya perlu memainkan karakter yang dikenal sebagai Pepsiman dan berlari menghindari berbagai rintangan. Sebagai tantangannya, Pepsiman juga harus mengumpulkan kaleng pepsi sepanjang ia berlari untuk diberikan pada orang yang haus.

Meskipun storyline-nya aneh, tetapi game PS1 Android ukuran kecil ini sangat seru untuk dimainkan dan cukup membuat ketagihan. Ditambah theme song serta background music unik, bermain game ini rasanya tidak akan pernah membosankan.

7. Resident Evil 2

resident evil android
Sumber : Gamestation.co.id

Masih mengambil latar belakang Racoon City, survival horror game ini sekarang bisa kita mainkan juga di Android. Secara garis besar, para pemain hanya perlu menyelamatkan diri dari warga yang telah terinfeksi dan menjadi zombie. Sesekali kamu akan melawan monster tersebut dan memecahkan teka-teki.

Pada game Resident Evil ini, kamu akan memainkan dua karakter yaitu Leon Kennedy dan Claire Redfield. Secara visual, versi Android tidak kalah bagus dengan versi console. Hanya mungkin bedanya, zombie di console kita bisa melihat game dari layar lebar sedangkan di Android ukuran layar smartphone jelas lebih kecil.

8. Metal Slug X

metal slug x android
Sumber : themonsterlab.com

Salah satu game PS1 yang bisa dimainkan tanpa emulator ini merupakan permainan tembak-tembakan. Developer permainan klasik ini adalah SNK Playmore dan pertama kali dirilis pada tahun 1999. Untuk memenangkan permainan, kamu akan dibekali dengan berbagai senjata ampuh.

Game ini juga tersedia dalam arcade mode yang memungkinkan pemain memilih misi dan bermain secara terpisah di mission mode. Di Play Store Metal Slug X cukup diminati. Game seru ini telah diunduh lebih dari 100.000 kali dan cukup direkomendasikan oleh banyak pengguna.

9. Winning Eleven

winning eleven ps1 android
Sumber : Techinasia.com

Winning Eleven bukan hanya ikon PS1 tetapi juga game sepak bola paling legendaris. Meskipun saat ini ada banyak sekali game serupa dengan grafis yang lebih canggih, tetapi Winning Eleven tetap memiliki pesonanya sendiri. Seperti halnya versi console, game PS1 Android coolRom juga memiliki karakter pemain bola asli dan fiksi.

Seperti Roberto Carlos, Ryan Giggs, Ronaldo, Castolo, Ivarov, Huygens, dan lain sebagainya. Tanpa mengurangi kualitas grafisnya, Winning Eleven versi Android sama serunya dengan versi console.

Jadi, tertarik untuk memainkan game PS1 Android di smartphone? Selamat bermain.

UniPin
UniPin
UniPin Blog Menyediakan Artikel Promo, Events dan Updates Seputar Games, Kamu Juga Bisa Mendapatkan Panduan dan Tips Bermain Games Disini.

Top Up di UniPin

Popular Articles

Game PPSSPP Ukuran Kecil Terbaik, Masih Seru Dimainkan Tahun 2024

Game PPSPP Kecil Terbaik - Meskipun sudah lama sejak PSP dilepas ke pasar, kamu masih bisa bernostalgia dengan game-gamenya melalui emulator PPSSPP. Nah, berikut...