indonesia flag
united-states
Tuesday, April 16, 2024
indonesia flag

Indonesia

united-states

English

HomeFree FireSenjata Thompson Free Fire: Fakta Unik, Skin, dan Cara Memainkannya

Senjata Thompson Free Fire: Fakta Unik, Skin, dan Cara Memainkannya

Untuk menarik para pemain, Free Fire tak pernah berhenti memberikan update terbaru mulai dari karakter hingga jenis senjata yang tersedia. Di tahun 2020 lalu, senapan Thompson menjadi koleksi senjata teranyar di Free Fire.

Tergolong sebagai SMG, senjata Thompson terasa tangguh untuk pertempuran jarak dekat maupun jauh. Damage yang dihasilkan juga terasa kuat. Alhasil, senapan ini kerap diandalkan oleh pemain yang melakukan rush.

Mau tahu informasi lebih lengkap seputar senapan Thompson? Simak deretan fakta unik, skin, sampai trik bermain Thompson di Free Fire berikut ini.

Fakta Unik Tentang Senjata Thompson Free Fire

senjata thompson ff
Sumber : dailyspin.id

Pada pembahasan pertama ini kamu akan mendapatkan informasi mengenai 5 fakta unik dari senjata Thompson. Apa saja kira-kira?

1.      Salah Satu SMG Terbaik di Free Fire

Banyak yang menyebut Thompson sebagai salah satu senjata SMG terbaik di Free Fire. Julukan tersebut bukanlah tanpa alasan. Kapasitas magazine yang besar bisa membuatnya menjadi monster di pertandingan jarak dekat dan menengah.

Di sisi lain, SMG berkaliber besar ini juga mampu memberikan damage yang kuat kepada musuh yang terkena tembakannya. Dari kapasitas itulah yang membuat Thompson sering diandalkan untuk menekan pertahanan lawan.

2.      Stat Thompson Dinilai Unggul

Keberhasilan Thompson dalam menghasilkan damage yang kuat tak lepas dari spesifikasinya yang unggul. Coba perhatikan detail stat Thompson di bawah ini.

  • Damage: 50
  • Rate of Fire: 77
  • Range: 33
  • Reload Speed: 48
  • Magazine: 42
  • Accuracy: 42
  • Movement Speed: 64
  • Armor Penetration: 0

3.      Serasi Bila Dipasangkan dengan Senjata Berikut

Biar bisa mengungguli permainan, coba deh kombinasikan Thompson dengan 4 senjata Free Fire lainnya seperti:

  • SCAR, bisa dibilang kalau senjata ini punya damage lumayan kuat. Dengan Thompson, keduanya bisa menjadi kombinasi yang pas untuk menghabisi musuh.
  • Groza, senjata Assault Rifle yang mematikan dan dapat mengalahkan musuh seketika.
  • M14, senjata DMR ini dianggap memiliki range dan damage besar di kelasnya. Ia juga dianggap cocok untuk membidik musuh yang lokasinya berada jauh.
  • M82B, disebut sebagai sniper yang overpower dan lebih kuat dibandingkan AWM. Dapat digunakan untuk pertempuran jarak jauh.

4.      Cocok Dimainkan Oleh Karakter-Karakter Ini

Selain memadukan Thompson dengan senjata lain, performa Thompson juga akan lebih baik kalau dimainkan oleh karakter yang tepat. Jadi, siapa saja karakter yang dianggap cocok memainkan senjata Thompson?

  • Kelly Awakening, memiliki skill awakening membuat karakter ini mampu menaikkan damagenya menjadi 110% setelah berlari 7 detik. Tak heran bila pemain menyebutnya sebagai karakter paling OP di Free Fire.
  • DJ Alok, merupakan karakter support yang dapat memberikan heal yang sangat OP.
  • Nikita, kemampuannya memainkan senjata SMG membuat karakter ini cocok dipasangkan dengan senapan Thompson.
  • Jota, seorang rusher yang mampu melakukan heal, ketika ia berhasil melakukan kill menggunakan SMG.

5.      Benar-Benar Ada di Dunia Nyata

Senapan Thompson ternyata bukan senjata fiksi yang hanya ada di permainan Free Fire, lho. Di dunia nyata senjata ini benar-benar eksis dan diproduksi pertama kali tahun 1936 di Amerika.

Senjata ini diberi nama sesuai nama penemunya yaitu John Taliafero Thompson. Saat Perang Dunia II, Thompson dikenal sebagai salah satu senjata paling mengerikan. Dari segi penampilan, senjata ini terasa berat ketika dipegang.

Skin Thompson FF

senjata thompson free fire
Sumber : Freefiremania.com

Berikut dua skin senjata Thompson yang bisa kamu mainkan lewat Free Fire.

●      Lucky Koi

Skin yang pertama adalah Lucky Koi. Hadir dengan dominan warna oranye dan kuning, skin ini hadir membawa peningkatan statistik bagi Thompson seperti:

  • Accuracy (+)
  • Rate of Fire (+)
  • Range (-)

Pada dasarnya Thompson memiliki rate of fire yang tinggi. Dengan menggunakan Lucky Koi, kapasitas rate of fire Thompson pun jadi bertambah satu tingkat dan membuat senjata ini makin cepat dalam meng-kill musuh.

Keuntungan lainnya adalah menambah kualitas accuracy sebanyak 1 poin. Hal ini tentu saja menguntungkan bagi pemain karena tingkat akurasi Thompson yang kurang mumpuni.

Sayangnya range Thompson akan dikurangi sehingga mengharuskanmu bertempur dari jarak dekat.

●      Time Traveller

Pilihan skin senjata Thompson FF selanjutnya adalah Time Traveller. Skin ini akan memberikan peningkatan dan pengurangan pada bagian:

  • Reload Speed (+)
  • Range (+)
  • Magazine (-)

Memiliki rate of fire tinggi merupakan keunggulan tersendiri dari Thompson. Kombinasi rate of fire yang tinggi dengan tambahan range dari skin Time Traveller membuat performa Thompson semakin baik di lapangan. Pasalnya, jangkauan tembakan Thompson jadi lebih luas dari sebelumnya.

Penambahan kapasitas reload speed juga dinilai menguntungkan bagi para pemain. Sementara pengurangan pada magazine tidak akan berdampak signifikan karena jumlah amunisi yang bisa ditampung sudah cukup besar.

Trik Bermain Free Fire Menggunakan Senjata Thompson

gambar senjata thompson ff
Sumber : Ldplayer.net

Sudah tahu bagaimana tips bermain menggunakan Thompson secara efektif? Kalau belum, ikut tiga trik berikut ini.

1.      Hindari Pertarungan Jarak Jauh

Sebagai senjata SMG, Thompson sangat efektif bila digunakan untuk pertempuran jarak pendek. Bila musuh berada jauh dari jangkauan, jangan buru-buru menembak karena tidak akan berguna. Sebaliknya, Thompson bisa menjadi andalan bagi pemain yang akan melakukan rush.

2.      Main dengan Aman

Thompson memang memiliki counter yang mematikan. Namun hal tersebut tidak bisa menjadi alasanmu untuk bermain sesuka hati. Sebisa mungkin perhatikan gerakanmu dan tetap bermain aman agar bisa menang.

3.      Gunakan Tiga Kombo Karakter Berikut Ini

Untuk menciptakan permainan yang bar-bar menggunakan Thompson, coba gunakan tiga kombo karakter seperti:

  • Nikita + Kelly + Jota + Andrew
  • Jota + Antonio + Hayato + Andrew
  • Pet Panda + Jota + Miguel + DJ Alok

Demikian penjelasan mengenai senjata Thompson yang ada di Free Fire. Bagi kamu yang membutuhkan tambahan diamond untuk membeli karakter, skin, atau item eksklusif, silakan melakukan top-up diamond di sini.

UniPin
UniPin
UniPin Blog Menyediakan Artikel Promo, Events dan Updates Seputar Games, Kamu Juga Bisa Mendapatkan Panduan dan Tips Bermain Games Disini.

Top Up di UniPin

Popular Articles

Kombinasi Skill K FF Paling Sakit Terbaru, Auto Booyah!

Karakter K Free Fire membutuhkan skill kombinasi paling sakit untuk mendapatkan auto booyah. Hal itu dibutuhkan agar pemain bisa memaksimalkan skill karakter untuk melakukan...