Sun Mobile Legends merupakan hero fighter yang bisa kamu gunakan untuk bermain dalam berbagai posisi. Kamu bisa menjadikannya sebagai exp laner, gold laner, sampai jungler. Meski bukan hero dengan durabilitas paling tinggi di Mobile Legends, dia adalah hero yang sangat licin. Dari segi kekuatan dan jumlah, Sun sangat unggul berkat teknik kloning yang dimilikinya.
Dari segi tampilan, Sun memiliki wajah sangar dari ujung kepala sampai ujung kaki. Karakternya mirip dengan Sun Wukong dari cerita klasik Journey to the West. Untuk kamu yang ingin menggunakan Sun, kenali terlebih dahulu hero satu ini dalam ulasan lengkap berikut ini!
Mengenal Sun Mobile Legends, Kelebihan dan Kekurangannya
Saat ini, Sun merupakan salah satu hero fighter yang masih kurang peminat, baik dalam mode rank maupun klasik. Padahal, kalau kamu mengenali dengan baik kelebihan dan kelemahannya, hero ini bisa membawamu pada kemenangan. Beberapa kelebihan yang dimiliki Sun antara lain adalah:
- Bisa membunuh Lord sendirian. Kelebihan satu ini jarang dimiliki oleh hero lain dalam Mobile Legends. Combo skill Sun yang bisa digunakan untuk melakukannya adalah skill satu dan skill Sun bisa menggunakan doppelganger-nya untuk menghabisi Lord.
- Kemampuan Split Push yang mumpuni. Perpaduan attack speed yang tinggi serta skill kloningnya membuat hero ini punya Split Push terbaik di Mobile Legends. Kemampuan ini jugalah yang membuatnya cocok jadi exp laner.
- Bisa jadi counter hero Jarang sekali ada hero fighter yang bisa meng-counter hero Tank, tetapi Sun bisa melakukannya dengan menggunakan skill pasif-nya yakni Simian God.
- Sulit dibunuh ketika war. Kelebihan lain Sun adalah skill immune dari teknik kloning yang dimilikinya. Ini akan membuatnya sangat licin dan sulit dilumpuhkan di tengah peperangan.
- Ditakuti di late game. Meski di early game Sun tidak termasuk hero kuat, memasuki late game kamu akan banyak diuntungkan dengan menggunakan Sun. Ini berkat kemampuan lifesteal, efek slow, serta durabilitas besar yang dimilikinya.
Meski punya banyak kelebihan, Sun juga memiliki sejumlah kekurangan yang membuatnya jarang dilirik antara lain:
- Lemah di early game. Kalau kamu menginginkan hero dengan damage besar pada early game, Sun bukan opsi yang tepat untukmu.
- Durabilitasnya rendah. Karena tidak punya atribut Physical dan Magical Damage, duabilitasnya sangat rendah walaupun sudah memakai item lifesteal.
- Kemampuan crowd control Karena skill crowd control Sun kurang, hero ini kerap kesulitan mengunci pergerakan musuh.
- Tidak punya skill blink. Kekurangan ini membuat Sun mudah di-lock dan dihabisi oleh musuh. Sebagai ganti, kamu bisa menggunakan spell terbaik Sun, yakni Flicker untuk memberikan efek blink ke arah yang kamu mau.
Skill, Rekomendasi Emblem, Spell dan Counter Hero Sun Mobile Legends
Sebelum memutuskan menggunakan Sun sebagai hero pilihanmu, perlu diketahui bahwa hero ini memiliki total empat skill yakni:
- Skill Pasif. Simian God. Physical Defense musuh akan berkurang 4% ketika mereka menerima damage dari Sun atau doppleganger-nya. Stack sampai 10 kali. Setiap serangan doppelganger memulihkan HP untuk Sun sebesar 50% dari serangan mereka.
- Skill 1. Endless Variety. Ketika Sun melemparkan Golden Staff ke arah yang ditentukan bisa memberikan 200/240/280/320/360/400 (+40/43/46/49/52/55% Total Physical ATK) Physical Damage kepada musuh di sepanjang jalurnya. Ketika Golden Staff mengenai hero atau merayap menempuh jarak masksimalnya, Sun akan membuat doppelganger yang menikmati 50% bertahan selama 5 detik untuk menyerang musuh.
- Skill 2. Swift Exchange. Saat Sun melemparkan Golden Staff-nya ke arah yang ditentukan bisa memberikan 200/240/280/320/360/400 (40% dari total Physical Attack) Physical Damage kepada musuh dan memperlambat mereka sebesar 35% selama 2 detik.
- Skill 3. Instantaneous Move. Sun dan doppelganger menyerang dan melancarkan serangan langsung kepada lawan yang ditentukan dan memberikan 250/290/330/370/410/450 (+60% Total Physical Attack) Physical Damage pada target dan musuh di belakangnya.
- Skill Ultimate. Clone Technique. Sun bisa menghilang sementara, kemudian memanggil doppelganger yang memiliki 70-100% dari atributnya dan bertahan selama 12 menit (tetapi mereka menerima lebih banyak damage).
Rekomendasi Emblem Sun Mobile Legends
Ada beberapa pilihan emblem yang bisa kamu gunakan untuk hero Sun kamu, yakni:
- Custom Assassin. Di level 60, emblem Custom Assassin ini akan memberikan sejumlah bonus yakni Physical Penetration (+13,5), Physical Attack (+15), Crit Chance (+3,5%), Movement Speed (+2%), dan Cooldown Reduction (+5%).
- Custom Fighter. Di level yang sama, custom emblem ini akan memberikan beberapa bonus antara lain Physical Attack (+16), Magic Resistance (+8), Armor (+8), HP (+273), dan Physical Penetration (5%).
Counter Hero Sun Mobile Legends
Dengan beragam kemampuan yang dimilikinya, kamu mungkin berpikir bahwa berhadapan dengan Sun di pertempuran akan membuatmu kesulitan. Namun, tenang saja karena Sun juga memiliki sejumlah counter hero antara lain:
- Yu Zhong. Yu Zhong merupakan salah satu hero yang bisa mengalahkan Sun dengan mudah meski Sun menggunakan doppelganger-nya sekalipun berkat skill pasifnya yang mampu mengisap darah.
- Karena Gatotkaca bisa meningkatkan rage dan basic attack setelah menerima damage, dia juga akan sangat mudah menghancurkan Sun.
Spell Sun Mobile Legends
Agar makin mantap alam menyerang bersama doppelganger-nya, kamu bisa menggunakan spell Inspire. Sementara itu, spell Sprint akan memungkinkan Cooldown selama 100 detik sekaligus meningkatkan Movement Speed sampai 40% selama dua detik.
Tips GG Menggunakan Sun Mobile Legends
Ingin bermain GG dengan menggunakan hero ini? Simak beberapa tipsnya sebagai berikut!
- Pahami dengan baik semua skill Dengan memahami setiap skill yang sudah disebutkan, kamu bisa memaksimalkannya dengan baik untuk mengalahkan musuh.
- Manfaatkan build Sun yang terkuat. Masing-masing hero dalam Mobile Legend diizinkan menggunakan maksimal enam item. Contoh build sakit yang bisa kamu manfaatkan adalah Swift Boots, Demon Hunter Sword, Athena’s Shield, sampai Immortality.
- Manfaatkan combo skill ini: skill satu, skill ultimate, dan skill dua untuk menghabisi musuh.
Selain memahami setiap skill Sun Mobile Legends dan memanfaatkan tips di atas, jangan lupa top up akun kamu di UniPin agar permainan kamu makin maksimal. Tersedia beragam pilihan nominal dan metode pembayaran, loh!