indonesia flag
united-states
Saturday, April 27, 2024
indonesia flag

Indonesia

united-states

English

HomeValorantMengenal Jett Valorant Lebih Jauh dan Bagaimana Cara terbaik menggunakannya

Mengenal Jett Valorant Lebih Jauh dan Bagaimana Cara terbaik menggunakannya

Bagi kamu yang bermain Valorant, tentu tidak akan asing dengan hero yang satu ini. Bahkan saking terkenalnya hero ini, yang tidak aktif bermain Valorant pun sedikit banyak tahu. Hero Jett Valorant memang memiliki kemampuan yang penting dalam sebuah pertempuran sehingga membuatnya sering ditempatkan sebagai peran yang penting.

Latar Belakang atau Back Story Hero Jett Valorant

Memiliki nama asli Joon-Hee dan berprofesi sebagai chef terkenal di salah satu restoran yang berada di distrik Ins-dong, Kota Seoul, Korea Selatan sebelum akhirnya direkrut oleh protokol Valorant. Insiden yang melibatkannya terkait suatu radiasi yang menyerupai angin kencang jadi alasan ia direkrut.

Jett merupakan Agent Valorant ke-10. Seorang petarung jarak dekat yang sangat andal. Tipe permainannya lincah dan tangkas. Mobilitasnya cukup tinggi untuk bertarung sebari memantau strategi tim musuh.

Ciri khas lainnya dari Jett adalah ia merupakan seorang yang agresif, memiliki semangat dan kepercayaan diri yang tinggi, sarkas ketika berbicara, dan memiliki sisi kesombongan setelah menyelsaikan misi. Namun tetap saja sebenarnya Jett adalah orang yang ramah kepada rekan kerjanya dan seorang yang dapat diandalkan.

Dengan segala atribut dan kemampuannya yang lincah, bisa diakui bahwa penggunaan hero yang satu ini membutuhkan skill yang tinggi juga bagi para player. Tidak mudah buat para player dalam menggunakan Jett untuk mengeluarkan potensinya dengan maksimal. Namun tentu saja sekali kamu bisa melakukannya, hasilnya akan sepadan.

Jett memiliki beberapa kemampuan yang sangat berguna di arena pertempuran. Berikut adalah beberapa rekomendasi kemampuan Jett Valorant yang harus kamu ketahui sebelum belajar menggunakannya.

Cara Memakai jett valorant

Kemampuan Pasif Jett Valorant

Jett dilengkapi kemampuan pasif untuk bisa melayang dan meluncur di udara saat sedang terjun dari sebuah tempat yang tinggi. Untuk menggunakan kemampuan ini gunakan tombol Space di keyboard.

Kemampuan ini akan sangat berguna ketika kamu hendak masuk ke posisi yang strategis tanpa diketahui oleh musuh karena kamu tidak perlu melewati jalur yang biasa.

Kemampuan Aktif Jett Valorant

Kemampuan Updraft (Q)

Merupakan kemampuan basic dari Jett yang membuatnya bisa melompat sangat tinggi ke udara. Atribut fisiknya yang seorang gadis mungil dengan rambut putih pucat sangat membantu dalam kemampuannya yang satu ini.

Kemampuan ini membutuhkan 150 creds untuk mengaktifkannya. Sekali kamu mengaktifkan kemampuan ini maka Jett bisa melompat sangat tinggi ke udara bahkan seperti terbang.

Kemampuan Tailwind (E)

Merupakan kemampuan signature atau khas dari Jett untuk melakukan gerakan yang cepat ke arah yang kamu tuju. Kemampuan ini semacam dorongan atau dash yang membuatnya bisa mengejar atau kabur dari musuh dengan sangat cepat. Sedangkan jika kamu menggunakannya saat Jett sedang diam, maka kemampuan ini akan otomatis mendorongnya ke arah depan.

Kemampuan ini akan berguna untuk memberikan efek kejut ke musuh saat kamu menyerangnya. Kemampuan ini bisa kamu gunakan secara Cuma-Cuma sebanyak satu kali, untuk penggunaannya selanjutnya akan dikenakan recharge 2 kill.

Kemampuan Cloudburst (C)

Dengan menggunakan bola angin yang dapat membesar saat mengenai dinding setelah dilemparkan, Jett mampu membuat penglihatan lawan menjadi kabur jika terkena bola besar tersebut.

Untuk cara melemparkannya jika kamu hendak melengkungkannya kamu bisa lakukand engan cara tahan tombol sejenak dan belokkan ke arah samping kanan maupun kiri lalu lepas.

Untuk bisa menggunakan kemampuan ini kamu harus memiliki 200 creds. Bola awan ini bisa bertahan sekitar 4,5 detik di tempat yang kamu arahkan dan sekitarnya.

Kemampuan Blade Strom (X)

Yang terakhir ada kemampuan paling mutakhir dari Jett sang duelist, yaitu Blade Storm. Dengan kemampuan ini kamu Jett mampu melemparkan satu set pisau tajam ke arah kepala lawan secara akurat. Kemampuan ini sangat efektif untuk mematikan lawan.

Jika kamu berhasil mengenai lawan dan membunuhnya, maka kemampuan ini akan terisi ulang kembali dengan sendirinya. Kamu bisa memilih melempar satu pisau atau satu set pisau sekaligus. Gunakan Fir untuk melempar satu pisau, dan gunakan Alternative fire untuk melempar satu set pisau sekaligus.

Tutorial jett valorant

Tips dalam Menggunakan Agent Jett

Untuk menggunakan Jett dengan maksimal, kamu harus mampu menggunakan tiap kemampuannya dan saling mengombinasikannya. Terutama pada kemampuan Tailwind dan Updraft yang ketika digunakan sebagai kombinasi dapat membuat Jett mengeluarkan potensi besarnya untuk jadi agent yang lincah.

Dengan tailwind Jett mampu menyegarkan tiap putaran, sedangkan updarfat bisa membuatmu cukup mengeluarkan 150 creds. Hal itu karena tailwind hanya dilengkapi oleh sekali pengisian daya dan updraft mampu mengisi daya hingga dua kali.

Gunakan Operator

Operator merupakan senjata valorant terkuat di dalam permainan. Jika kamu menggunakan patch maka harga operator bisa berkurang sehingga kamu bisa segera membeli dan menggunakannya. Senjata operator juga sangat cocok dengan Jett. Hal itu akrena Jett bisa mengintip celah dan segera kembali ke tempat semula dengan sangat cepat.

Dodge

Dengan kelincahan dan agresivitasnya, Jett mampu menghindari segala serangan yang berasal dari kemampuan merusak pihak musuh. Hampir semua jenis kemampuan musuh bisa dihindari oleh Jett. Tak heran Jett mendapat sematan The Queen Of Dodge di Valorant. Gunakan tailwind dan updraft untuk menghindari serangan musuh.

Gunakan Kombinasi Dash dan Flash

Jett merupakan seorang duelist dengan kemampuan penembak strategis lawan. Sangat cocok untuk strategi penyerangan. Kamu bisa melakukan kombinasi antara flash dan dash untuk mematikan musuh dengan efektif.

Mintalah rekan setim untuk melakukan flash pada musuh, sisanya biarkan Jett yang menyelesaikannya dengan kemampuan dash yang membuatnya bisa mendapat kill yang mudah karena musuh sedang dalam keadaan “buta” untuk sementara waktu.

Itulah beberapa hal yang perlu kamu ketahui dan terapkan saat menggunakan Jett Valorant.

UniPin
UniPin
UniPin Blog Menyediakan Artikel Promo, Events dan Updates Seputar Games, Kamu Juga Bisa Mendapatkan Panduan dan Tips Bermain Games Disini.

Top Up di UniPin

Popular Articles

Tips Map Bind Valorant dan Agent Terbaik yang Digunakan

Map Bind adalah salah satu dari beberapa arena yang dapat kamu jelajahi dalam permainan Valorant.  Diciptakan dengan inspirasi dari lokasi dunia nyata yang menakjubkan, setiap...