indonesia flag
united-states
Friday, April 26, 2024
indonesia flag

Indonesia

united-states

English

HomeApex LegendsKelebihan dan 9 Tips Bermain Apex Legends yang Wajib Kamu Kuasai!

Kelebihan dan 9 Tips Bermain Apex Legends yang Wajib Kamu Kuasai!

Dunia esport kini semakin ramai karena Apex Legends sudah ada dalam versi mobile. Buat kamu gamers sejati, tentu gak boleh melewatkan permainan yang satu ini dong. Namun, salah satu permainan battle royal yang populer ini, sifatnya tidak realistik seperti halnya PUBG.

Oleh karena itu, kamu perlu mempelajari tips-tips dasarnya supaya bisa memainkan game ini dengan mudah. Berikut akan diulas lebih jauh tentang tips bermain Apex Legends yang wajib kamu simak.

Apa Itu Apex Legends?

Sebelum membahas lebih jauh tentang tips bermain Apex Legends, kenalan dulu yuk dengan asal usul game yang satu ini. Apex Legends adalah salah satu game berbasis battle royale free to play yang dibuat oleh Respawn Entertainment. Permainan ini kemudian diterbitkan oleh Electronic Arts dan diluncurkan untuk Microsoft Windows, PlayStation 4, dan juga Xbox One di Februari 2019. Hebatnya, jeda satu minggu setelah peluncuran, game online ini berhasil didownload oleh 25 juta pengguna. Bahkan 2 juta diantaranya bermain secara online secara bersama-sama di alam semesta yang mirip dengan Titanfall.

Kelebihan Apex Legends

Mungkin kamu juga bertanya-tanya, apa sih kelebihan dari Apex Legends? Pertama, game ini tidak memiliki fitur membangun seperti permainan online lainnya, sehingga kamu bisa fokus memainkan game tanpa harus sibuk membangun sesuatu.

Selain itu, Apex Legends memiliki  delapan karakter bernama Legends yang punya skill unik berbeda-beda. masing-masing Legends dibekali dengan tiga jenis skill, yakni passive, tactical, dan ultimate. Tak hanya itu saja, Apex Legends juga menawarkan map yang jauh lebih kecil  dari Fortnite atau PUBG.

Cara bermain apex legends

Tips Bermain Apex Legends

Nah sekarang waktunya kamu untuk tahu bagaimana cara atau tips memainkan game battle royal yang satu ini. Berikut adalah beberapa hal penting yang sebaiknya kamu tahu.

Mainkan dengan Cara FPP

Beberapa jenis permainan battle royale memungkinkan para pemainnya untuk menggunakan dua cara bermain yaitu TPP dan FPP. Pada Apex Legends, kamu sebaiknya memakai cara bermain FPP untuk lebih menguasai permainan. Baik FPP maupun TPP, dan pada permainan Apex Legends memang lebih disarankan untuk memilih FPP.

Mempelajari Teknik Memanjat dan Berselancar

Tips bermain penting lainnya yang harus kamu kuasai adalah teknik memanjat dan juga berselancar. Teknik memanjat sering disebut juga dengan parkour. Dengan menguasai teknik ini, kamu bisa melakukan pergerakan dengan lebih cepat.

Selain itu, kuasai juga teknik berselancar untuk menambah kecepatan. Tak hanya sekedar cepat, kamu juga bisa menghindari pertempuran, masuk ke tempat perlindungan, dan menembak saat sedang berselancar. Bahkan, lawan akan kewalahan karena kesulitan dalam memprediksi setiap gerakanmu. Jadi, pastikan kamu menguasai kedua teknik tersebut dengan baik ya!

Tetap Bermain Bersama Tim

Apex Legends adalah sebuah battle royale yang mengandalkan permainan tim. Biasanya kamu akan dibagi ke dalam tim yang terdiri dari 3 orang. Pastikan selalu berdekatan dengan anggota tim agar mendapatkan hasil yang sesuai keinginan.

Kamu dan tim juga akan menjadi lebih kuat saat melakukan serangan, bertahan hingga melakukan gerakan rotasi. Namun, jika menemukan pemain yang hanya mau bermain sendiri, kamu bisa memilih salah satu diantara mereka dan tetap bermain dalam satu tim.

Mengenali Hipfire

Apex Legends memiliki sistem recoil yang tidak begitu sulit untuk dipelajari. Walaupun demikian, kamu juga tidak boleh meremehkan hal tersebut. Pelajari teknik hipfire, yang merupakan strategi khusus untuk menciptakan tembakan lebih kuat dan akurat. Keuntungan lain dari teknik ini, kamu juga bisa berjalan dengan lebih cepat lagi.

tips bermain apex legends

Gunakan Kompas untuk Mengetahui Lokasi Musuh

Dalam game battle royale seperti Apex Legends terdapat kompas yang berada di bagian atas layar ponsel. Fungsi kompas ini untuk mendeteksi lokasi asal tembakan musuh. Selain itu kompas ini juga bisa digunakan untuk mencari musuh berdasarkan lokasi arah kompas serta saling memberi informasi kepada satu tim.

Mengoptimalkan Fitur PING

Gunakan PING kepada sesama tim untuk saling memberitahu lokasi musuh berada. Selain itu, kamu juga bisa mengetahui lokasi item loot yang dibutuhkan, atau menentukan arah lokasi rotasi yang ingin diambil oleh tim dengan fitur PING tersebut. Maksimalkan fitur ini jadilah pemenang di setiap permainan.

Menghindari Ruangan Terbuka

Apex Legends adalah permainan yang cepat dan pergerakan susah dihentikan. Saat pertempuran terjadi, sebaiknya cari bangunan atau tempat berlindung agar tidak langsung mati jika berada di area terbuka. Legends yang memiliki kemampuan berlindung seperti Wraith atau Gibraltar mungkin bisa saja bermain di area terbuka, tapi memilih tempat yang lebih nyaman untuk bertempur menjadi ide yang lebih baik.

Memilih Legends yang Tepat

Tips bermain Apex Legends selanjutnya adalah memilih Legends yang tepat. Perlu kamu tahu, ada 12 Legends yang bisa kamu pilih saat memainkan game ini dengan cara main yang berbeda-beda. Wraith atau Octane menawarkan cara main yang cepat dan ingin membunuh banyak orang sekaligus. Namun, jika ingin bermain santai dan membantu tim, maka Lifeline dan Gibraltar menjadi opsi yang tepat. Memilih dan menggunakan Legends yang tepat adalah kunci kemenangan dari Apex Legends Mobile, jadi pilih secara akurat ya!

Mengisi Shield

Mengisi shield menjadi tips bermain Apex Legends selanjutnya yang efektif membuat kamu semakin kuat. Hal ini bisa terjadi karena pengaruh shield yang memang sangat tangguh dan memungkinkan kamu untuk bisa memainkannya tanpa henti. Jadi, jangan lupa mengisi shield  sebelum melakukan rotasi ya!

Demikian artikel terkait Apex Legends Mobile dan tips bermain Apex Legends yang perlu Anda tahu. Dengan mengetahui berbagai tips di atas, kamu bisa dengan mudah memainkan sekaligus memenangkan permainan battle royale online tersebut.

UniPin
UniPin
UniPin Blog Menyediakan Artikel Promo, Events dan Updates Seputar Games, Kamu Juga Bisa Mendapatkan Panduan dan Tips Bermain Games Disini.

Top Up di UniPin

Popular Articles

Mengenal Legend Loba: Backstory, Skill, Cara Menggunakan dan Mendapatkannya

Sejak Mei 2022, Game Apex Legends Mobile sudah resmi rilis di Android maupun iOS. Buat kamu yang sudah lama menanti-nantikan game rilisan dari Electronic...